Share

Tatap Asian Games, Tontowi Ahmad Berharap Bisa Berlaga di Olimpiade Tokyo

Aditya Wahyutomo , Jurnalis · Selasa 23 Agustus 2016 23:38 WIB
https: img.okezone.com content 2016 08 23 40 1471463 tatap-asian-games-tontowi-ahmad-berharap-bisa-berlaga-di-olimpiade-tokyo-HI4NpGtYFU.jpg Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir (Foto: Reuters)
A A A

JAKARTA – Pebulu tangkis Indonesia, Tontowi Ahmad, berhasil menyumbang medali emas besama rekannya di ganda campuran, Liliyana Natsir dalam gelaran Olimpiade Rio 2016. Usai Olimpiade Rio, pria yang biasa disapa Owi ini mengaku akan mempersiapkan diri untuk berkarya di ajang Asian Games.

Pada saat yang bersamaan, ayah dari satu anak ini mengaku berharap masih bisa tampil di Olimpiade Tokyo pada 2020. Hal tersebut jelas berbanding terbalik dengan rekannya Liliyana Natsir yang telah memastikan bahwa Olimpiade Rio adalah gelaran Olimpiade terakhirnya.

“Mudah-mudahan ini bukan Olimpiade terakhir saya. Saya berharap masih bisa berprestasi lagi di Olimpiade mendatang,” buka Owi kepada para wartawan di gedung Wisma Kemenpora, Selasa (23/8/2016).

“Rencananya saya akan liburan dahulu bersama keluarga. Setelah itu mempersiapkan diri untuk Asian Games mendatang,” tambahnya.

Sebagai informasi tambahan, gelaran Asian Games sendiri akan diselenggarakan pada 2018 mendatang. Indonesia telah menunju Jakarta dan Palembang sebagai tempat penyelenggaraan acara.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini