Share

Ketidakjelasan Cuaca Jadi Salah Satu Penyebab Kegagalan Suzuki di GP Ceko

Riski Bayuni Sagala, Jurnalis · Rabu 24 Agustus 2016 14:05 WIB
https: img.okezone.com content 2016 08 24 38 1471844 ketidakjelasan-cuaca-jadi-salah-satu-penyebab-kegagalan-suzuki-di-gp-ceko-dl1ofq2PE5.jpg Tim Suzuki Ecstar (Foto: Laman resmi Tim Suzuki Ecstar)
A A A

BRNO – Manajer Tim Suzuki Ecstar, Davide Brivio, menyatakan bahwa cuaca menjadi salah satu penyebab kegagalan timnya di Sirkuit Brno, Republik Ceko, akhir pekan lalu. Tim Suzuki Ecstar hanya dapat mengantarkan satu pembalap hingga ke garis finis yakni Maverick Vinales.

Sementara pembalap Tim Suzuki Ecstar lainnya, Aleix Espargaro, gagal melintasi garis finis karena mengalami masalah mesin. Menurut Brivio cuaca di Brno yang saat itu sulit ditebak menjadi salah satu penyebab kegagalan timnya.

Sejak awal balapan lintasan Sirkuit Brno memang telah basah. Brivio tidak menampik bahwa timnya tidak mengira bahwa kondisi lintasan akan basah hingga akhir balapan.

“Itu benar (kondisi lintasan sulit ditebak), situasi balapan selalu berbeda. Di Jerman, strategi Marquez berjalan dengan baik. Sementara ban jenis keras yang digunakan (Cal) Crutchlow membawa dampak positif dan menjadikannya pemenang di Brno. Kami mencoba mempelajari segalanya, tetapi situasi yang terjadi berbeda,” jelas Brivio, mengutip dari GP One, Rabu (24/8/2016).

Pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow berhasil keluar sebagai pemenang di Sirkuit Brno. Sementara posisi kedua ditempati oleh pembalap Tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi. Pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez duduk di podium ketiga.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini