Share

Legenda Kelas 500cc Ikut Senang Crutchlow Juara di Brno

Rully Fauzi, Jurnalis · Kamis 25 Agustus 2016 16:52 WIB
https: img.okezone.com content 2016 08 25 38 1473043 legenda-kelas-500cc-ikut-senang-crutchlow-juara-di-brno-hzq8rh3GTb.jpg Cal Crutchlow / Motorsport
A A A

CALIFORNIA – Legenda kelas 500cc, Randy Momola ikut senang dengan kemenangan rider LCR Honda, Cal Crutchlow di MotoGP Republik Ceko akhir pekan lalu. Di Sirkuit Brno, Crutchlow memang akhirnya sukses menyabet podium tertinggi pertamanya sejak berkarier di MotoGP pada 2011 lalu. Selama ini, prestasi terbaik The Banana Man di premier class adalah podium ketiga.

Kehadiran ECU dan ban anyar, yakni Michelin di MotoGP musim ini memang memberikan perubahan yang cuku signifikan. Di beberapa balapan kering musim ini, hal tersebut telah terlihat dan di balapan basah pun kejutan kembali muncul akhir pekan lalu.

Yang lebih hebatnya lagi, dua rider dari tim satelit sukses memenangi balapan musim ini. Adalah Crutchlow akhir pekan lalu dan Jack Miller dari Marc VDS Honda pada akhir Juni lalu yang sukses memenangi balapan. Dan MotoGP 2016 baru berjalan setengah musim.

“Saya sangat senang melihat Cal Crutchlow menjadi pemenang balapan MotoGP. Saya sangat kenal dia dan tahu betul kerja keras yang sudah dilakukan Cal. Meski demikian, dia sangat mencintai balapan,” buka Momola seperti dimuat Motorsport.com, Kamis (25/8/2016).

“Dia adalah juara ajang World Supersport (2009), dia sudah akrab dengan podium sebelumnya. Tapi, itu tentu tidak bisa dibandingkan dengan perasaan memenangi grand prix. Dibalik semua talentanya, saya sangat menyukai sifatnya yang humble. Saya benar-benar ikut senang dengan kemenangannya,” ujar mantan andalan Suzuki dan Yamaha tersebut.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(rul)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini