Share

Atlet Ini Donasikan Medali Olimpiadenya untuk Balita Pengidap Kanker

Randy Wirayudha, Jurnalis · Jum'at 26 Agustus 2016 00:06 WIB
https: img.okezone.com content 2016 08 25 43 1473154 atlet-ini-donasikan-medali-olimpiadenya-untuk-balita-pengidap-kanker-gL4BgJP22W.jpg Atlet lempar cakram Polandia, Piotr Malachowski (Foto: Ivan Alvarado/REUTERS)
A A A

WARSZAWA – Dari prestasi untuk kemanusiaan. Atlet cabang lempar cakram Polandia, Piotr Malachowski tidak ingin koleksi medalinya hanya jadi pajangan. Demi kemanusiaan, Malachowski memilih mendonasikannya demi menyelamatkan nyawa seorang balita.

Malachowski sedianya meraih medali perak di Olimpiade Rio de Janeiro 2016 lalu. Jarak lemparannya di babak final yang mencapai 82 cm, hanya kalah oleh atlet Jerman, Christoph Harting yang akhirnya merebut emas.

Tapi sekembalinya dari Negeri Samba, atlet berusia 33 tahun ini memilih menyumbangkan medali peraknya itu, demi menggalang dana. Dana untuk operasi seorang bocah laki-laki berusia tiga tahun, Olek Szymanski.

Balita malang ini diketahui mengidap retinoblastoma, penyakit kanker mata yang langka. Dengan penggalangan dana dari donasi medalinya ini, Malachowski berharap bisa membawa sang balita untuk dioperasi di New York, Amerika Serikat.

“Medali perak saya kini lebih berharga ketimbang sepekan lalu (di arena olimpiade). Medali saya sangat berharga untuk kesehatan si kecil Olek,” ungkap Malachowski, sebagaimana dilansir BBC, Jumat (26/8/2016).

“Dengan begini kita bisa menunjukkan bahwa dengan kebersamaan, kita bisa menciptakan keajaiban. Dengan begini kita bisa berbagi kesuksesan dengan lebih baik,” tutupnya singkat.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini