Share

Jabar & Bali Bersaing Ketat di Cabang Renang Perairan Terbuka

Dwi Ayu Artantiani , Jurnalis · Senin 26 September 2016 14:36 WIB
https: img.okezone.com content 2016 09 26 43 1498730 jabar-bali-bersaing-ketat-di-cabang-renang-perairan-terbuka-836Rxe0TGu.jpg Jawa Barat melalui Ricky Anggawidjaya (tengah) raih emas cabang renang perairan terbuka PON XIX 2016 (Foto: Dwi Ayu Artantiani Putri/OKEZONE)
A A A

INDRAMAYU - Perenang Jawa Barat (Jabar) Ricky Anggawijaya, bersaing ketat dengan perenang asal Bali di cabang olahraga renang perairan terbuka Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX 2016 di perairan Pantai Tirtamaya, Kabupaten Indramayu, Senin (26/9/2016).

Ricky harus berjuang keras untuk meraih posisi pertama di nomor 5.000 putra. Di posisi kedua, perenang asal Bali, Dewa Gede Anom Arthatanasay, meraih perak dan medali perunggu diraih Clief Fernando Ricky dari Kalimantan Timur.

Ricky Anggawijaya harus berjuang keras untuk bisa meraih emas. Dia bersaing ketat dengan Dewa Gede Anom dari awal start sampai jarak terakhir sebelum menyentuh garis finis. Terjadi saling kejar-kejaran di lintasan akhir sampai finis antara keduanya.

Antara Ricky dan Dewa, hanya berselisih 2,5 detik. Ricky mencatatkan waktu 1.07.52,1 detik, sedangkan Dewa menyusul dengan selisih waktu sangat tipis, 1.07,54,8 detik. Di posisi ketiga, Clief Fernando dengan torehan waktu 1.08.14,5 detik.

“Ini emas yang luar biasa. Sedikit lambat, saya (bisa) kalah,” tutur Ricky usai pengalungan medali emas di Pantai Tirtamaya, Senin (26/9/2016).

Dengan raihan emas oleh Ricky, maka kontingen tuan rumah berhasil mengoleksi tiga medali emas di cabor ini. Dua emas lain diperoleh oleh perenang putra di nomor 10.000 meter, Afiah Fadlan Prawira dan 10.000 meter putri, Yossy V Yosaputra.

Dari enam medali emas, tinggal tersisa dua emas yang akan dipertandingkan besok, Selasa 26 September di nomor 3.000 meter putra dan putri.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(raw)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini