Share

Hayden: MotoGP Sekarang Sangat Kompetitif

Pidekso Gentur Satriaji, Jurnalis · Selasa 27 September 2016 20:40 WIB
https: img.okezone.com content 2016 09 27 38 1499752 hayden-motogp-sekarang-sangat-kompetitif-XX3KbNq21g.jpg Nicky Hayden (Foto: Crash)
A A A

ALCANIZ – Nicky Hayden menyatakan MotoGP sekarang sangat kompetitif. Dia pun hanya bisa finis di posisi 15 saat mengikuti GP Aragon yang digelar pada Minggu 25 September 2016.

Hayden diberi kesempatan oleh Honda untuk mengikuti satu seri MotoGP 2016 dengan menggantikan Jack Miller yang cedera. Dia pun sempat kaget menunggangi motor RC213V lantaran ada dua hal baru yakni elektronik dan ban.

Hayden sempat menunjukkan sinyal bakal impresif setelah mencatatkan waktu 1 menit 51.873 detik saat latihan bebas sesi pertama. Akan tetapi kala kualifikasi, pembalap berjuluk The Kentucky Kid ini melempem dan hanya bisa mencetak waktu terbaik 2.4 menit.

“Level di MotoGP sangat kompetitif. Saya balapan di race bersaing dengan kelompok yang cukup bagus. Pada satu titik saya menengok ke belakang dan berpikir finis ke-12 adalah kemungkinan terbaik,” kata Hayden, seperti dilansir Crash, Selasa (27/9/2016).

“Saya bisa memangkas sedikit gap, kemudian justru tertinggal dari (Hector) Barbera. Balapan saat itu menyenangkan. Saya bersaing dengan grup yang bagus, sayangnya saya berada di posisi paling belakang. Tapi, itulah balapan,” jelasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(pds)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini