Share

Hot Sport: Andrea Iannone Diminta Cepat Adaptasi dengan Suzuki

Aditya Wahyutomo , Jurnalis · Rabu 18 Januari 2017 20:07 WIB
https: img.okezone.com content 2017 01 18 38 1594992 hot-sport-andrea-iannone-diminta-cepat-adaptasi-dengan-suzuki-OmF7WIXXLf.jpg
A A A

HANAMATSU Pembalap muda asal Italia, Andrea Iannone, harus mengakui bahwa Ducati tak lagi membutuhkan jasanya pada gelaran MotoGP musim mendatang. Hal itu membuat ia harus hijrah ke Tim Suzuki Ecstar yang dinilai akan sukses memberikan kejutan pada musim 2015.

Iannone yang memutuskan pindah ke Suzuki rupanya mendapat peringatan halus dari sang bos Davide Brivio. Dia mengatakan bahwa Iannone harus mampu memberikan konsentrasi maksimal kepada tim dan beradaptasi dengan cepat.

Tentu setiap pembalap harus mampu beradaptasi dengan cepat ketika memutuskan pindah tim. Itu terjadi karena setiap tim memiliki karakteristik berbeda. Tak jarang setiap pembalap harus mengubah gaya membalapnya.

“Para pembalap kadang harus beradaptasi dengan gaya balapannya bersama motor. Saya pikir Andrea mungkin sudah mengembangkan gaya balapannya,” ungkap Brivio, mengutip dari Speedweek, Rabu (18/1/2017).

Berita mengenai tuntutan Brivio kepada Iannone ini mendapat perhatian dari banyak penggemar MotoGP di Okezone. Anda pun bisa melihat artikel aslinya di sini.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(yoh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini