Share

Alasan Jorge Lorenzo Gandeng Crew Chief Jack Miller

Rully Fauzi, Jurnalis · Minggu 22 Januari 2017 20:07 WIB
https: img.okezone.com content 2017 01 22 38 1597971 alasan-jorge-lorenzo-gandeng-crew-chief-jack-miller-e8NgfELHOJ.jpg
A A A

BOLOGNA - Rider Ducati Corse, Jorge Lorenzo mengungkapkan alasannya menggaet eks crew chief Jack Miller di Tim Marc VDS Honda, Cristian Gabbarini untuk mendampinginya di MotoGP 2017.

Lorenzo mengaku memilih Gabbarini karena mendengar nasihat dari tim barunya, Ducati. Selain bersama Miller, Gabbarini juga sebelumnya pernah bahu-membahu dengan Casey Stoner di Repsol Honda pada 2011 dan 2012. Stoner sendiri telah pensiun sebagai rider dan kini menjabat test rider Ducati.

"Ya, kami memiliki beberapa opsi soal crew chief. Nama Cristian salah satu yang ada dalam kepala saya," ujar Lorenzo sebagaimana dilansir RACER.

Sebelum nama Gabarrini muncul, Lorenzo sebenarnya ingin mengajak Ramon Forcada yang pernah lama bersamanya di Movistar Yamaha. Namun, Forcada menolak ajakan tiga kali juara dunia MotoGP itu dan memilih bertahan di Tim Garpu Tala.

"Saya bersama Ramon selama beberapa tahun dan dia juga termasuk dalam opsi. Tapi dalam pikiran saya jelas bahwa harus ada perubahan dan Cristian, dari yang saya dengar dari orang, merupakan sosok yang bagus dan tentunya profesional," terang rider berkebangsaan Spanyol itu.

"Dia pernah melakukan pekerjaan hebat bersama Casey, dan juga bersama Jack musim lalu. Disisi lain Max Biaggi juga menjadi salah satu kemungkinan, tapi kami tak pernah mencapai kesepakatan nyata. Pilihan jatuh pada Cristian," pungkas Por Fuera.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(rul)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini