Share

Bersama Duet Rossi-Vinales, Yamaha Yakin Sapu Bersih Seluruh Gelar di MotoGP 2017

Ezha Herdanu, Jurnalis · Selasa 24 Januari 2017 08:02 WIB
https: img.okezone.com content 2017 01 24 38 1599223 bersama-duet-rossi-vinales-yamaha-yakin-sapu-bersih-seluruh-gelar-di-motogp-2017-QVHdSOmvKH.jpg Maverick Vinales dan Valentino Rossi (Foto: Facebook Movistar Yamaha)
A A A

MADRID – Terhitung mulai gelaran MotoGP musim 2017, bakal ada perubahan line-up pembalap pada Tim Movistar Yamaha. Jika di tahun lalu ada pasangan Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, maka di musim ini The Doctor bakal berduet dengan Maverick Vinales.

Dengan memiliki dua pembalap berkualitas, Tim Yamaha pun diprediksi bakal tampil lebih solid di gelaran MotoGP 2017. Bahkan tim pabrikan asal Jepang tersebut diyakini mampu meraih Triple Crown MotoGP –gelar juara dunia pebalap, konstruktor, dan tim.

Adalah Managing Director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis, yang mengutarakan keinginan besar timnya tersebut pada MotoGP 2017 beberapa waktu lalu.

“Apabila kami mempunyai dua pembalap dengan peluang yang sama besar, maka mereka akan tetap mendapat perangkat baru di saat yang sama. Sistem ini akan lebih mudah membantu kami tampil baik di setiap musimnya,” jelas Jarvis, seperti dikutip dari Speedweek, Selasa (24/1/2017).

“Kami selalu meraih hasil yang sangat baik ketika dua pembalap kami saling memotivasi. Terbukti kami memenangkan Triple Crown dalam situasi ini beberapa kali, dan itulah yang ingin kami ulangi di musim ini,” tuntasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(mrh)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini