Share

Belum Tampil Memukau di Sesi Latihan, Rossi Tetap Optimis Jelang Sesi Kualifikasi

Hendry Kurniawan, Jurnalis · Minggu 26 Maret 2017 00:07 WIB
https: img.okezone.com content 2017 03 26 38 1651276 belum-tampil-memukau-di-sesi-latihan-rossi-tetap-optimis-jelang-sesi-kualifikasi-vdSgT0ScCe.jpg Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi
A A A

DOHA – Pembalap kawakan Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menganggap masih terdapat beberapa kekurangan pada dirinya untuk menghadapi sesi kualifikasi MotoGP Qatar, yang merupakan seri perdana MotoGP 2017 yang akan digelar di Sirkuit Losail, Minggu (26/3/2017) dini hari WIB. VR46 mengaku masih ada beberapa perubahan yang harus dilakukan terhadap motor YZR-M1 kebanggaan Yamaha.

Pembalap asal Italia itu telah menganalisa performanya sepanjang melakoni latihan bebas. Ia menganggap pada latihan bebas ketiga, dirinya mengalami sedikit kendala, dan Rossi harus segera membenahinya agar mendapat posisi start terbaik pada race nanti.

“Kami masih harus melakukan peningkatan (setelah latihan bebas kedua). Namun, pada latihan bebas ketiga saya mendapatkan masalah karena kurangnya grip. Kami harus mengubah suspensi belakang satu sama lain dengan pengaturan lain yang tidak fantastis,” ungkap Rossi, dikutip dari GP Update, Minggu (26/3/2017).

Meski belum tampil sesuai keinginan, tetapi The Doctor –julukan Rossi– tidak merasa kecewa dengan hasil yang diraihnya. Ia masih cukup senang lantaran dirinya masih berada dalam jajaran 10 besar.

“Saya hanya melakukan satu putaran dan saya tidak dapat meningkatkan catatan waktu dari apa yang didapat pada latihan bebas kedua. Namun, hal baiknya adalah kami berada di 10 besar. Kami harus bekerja: saya masih tidak bisa masuk ke sudut yang cukup cepat dan saya sedikit menderita, jadi kami harus membuat hal itu lebih baik,” tuntasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini