Share

Raih Hasil Positif di GP Amerika Serikat, Pedrosa Tak Sabar Mengaspal di Jerez

Bagas Abdiel, Jurnalis · Selasa 25 April 2017 23:15 WIB
https: img.okezone.com content 2017 04 25 38 1676095 raih-hasil-positif-di-gp-amerika-serikat-pedrosa-tak-sabar-mengaspal-di-jerez-P24452PriO.jpg Dani Pedrosa (Foto: Jose Jordan/AFP)
A A A

AUSTIN – Pembalap Tim Repsol Honda, Dani Pedrosa, tak sabar melakoni balapan seri keempat MotoGP 2017 yang akan berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol. Hal itu ia sampaikan setelah berhasil naik podium di GP Amerika Serikat pada pekan lalu.

Apalagi di sirkuit tersebut, The Little Spaniard –julukan Pedrosa– sangat menyukai lintasan tersebut. Ia berharap tren positifnya tersebut dapat terus berlanjut.

“Sekarang saya menanti-nantikan Jerez, karena saya menyukai trek ini,” ungkap Pedrosa, mengutip dari Speedweek, Selasa (25/4/2017).

Terlebih dengan prestasi Honda di GP Amerika Serikat, membuat mereka tahu apa kekuatan dan kekurangan mereka. Pada kekurangannya, Pedrosa berharap bisa tampil lebih baik lagi di GP Spanyol. Ia berharap kegagalan Honda di Argentina tidak terulang kembali.

“Sekarang kami tahu untuk dapat lebih baik, mana yang masih perlu diubah. Semoga kami bisa berkembang di balapan berikutnya,” pungkasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini