Share

Berharap Sean Tampil di F1, Bos Pertamina Arden: Tunggu Keputusan Red Bull

Reza Saputra, Jurnalis · Kamis 27 April 2017 06:43 WIB
https: img.okezone.com content 2017 04 27 37 1677377 berharap-sean-tampil-di-f1-bos-pertamina-arden-tunggu-keputusan-red-bull-qnr6eNf8my.jpeg Sean Gelael saat menjajal mobil Toro Rosso di Bahrain. (foto:istimewa)
A A A

DEPOK – Peluang Indonesia untuk kembali memiliki pembalap di ajang Formua One (F1) kembali terbuka. Setelah Rio Haryanto, kali ini giliran pembalap Tim Pertamina Arden dari ajang Formula Two (F2), Sean Gelael yang memiliki kesempatan untuk bisa berada di belakang kemudi mobil F1 suatu hari nanti.

Sean baru saja dikontrak oleh tim satelit Red Bull, yakni Toro Rosso untuk menjadi test driver di tahun ini. Keputusan tersebut jelas menjadi sebuah harapan bahwa suatu saat nanti pembalap 20 tahun tersebut bisa mewakili Indonesia di ajang balap F1.

“Sebenarnya kita tidak pernah merencanakan (Sean jadi test driver Torro Rosso). Jadi kalau sean terpilih, itu karena dia dipilih, bukan karena yang lain,” ujar Bos Pertamina Arden, Ricardo Gelael.

Meski begitu, Ricardo menjelaskan kalau dirinya tidak ingin buru-buru menentukan masa depan Sean di F1. Ia mengatakan kalau pihaknya masih menunggu keputusan Red Bull mengenai masa depan Sean.

“Kita sendiri tidak tahu apa rencana Red Bull sama Sean. Setelah melakukan beberapa uji coba kita ingin ia naik (ke F1), tapi tergantung Red Bull-nya,” pungkas Ricardo.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(rzs)

   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini