Share

Dibandingkan Marquez, Rossi Lebih Menikmati Persaingan dengan Rider MotoGP Zaman Dulu

Tatang Adhiwidharta, Jurnalis · Senin 21 Agustus 2017 08:29 WIB
https: img.okezone.com content 2017 08 21 38 1759627 dibandingkan-marquez-rossi-lebih-menikmati-persaingan-dengan-rider-motogp-zaman-dulu-5vviw5YFuD.jpg
A A A

TAVULLIA - Pembalap gaek, Valentino Rossi memiliki banyak kenangan indah saat mengikuti kejuaraan MotoGP. Rider Movistar Yamaha tersebut tak bisa melupakan persaingan dengan Max Biaggi yang lebih senior dibandingkan dirinya.

Untuk diketahui, Pada musim 2004 menjadi pertarungan yang tak terlupakan antara dua pembalap asal Italia, Rossi dan Max Biaggi. Saat mengaspal di MotoGP Afrika Selatan, kedua pembalap saling kejar mengejar hingga akhirnya di lap terakhir, The Doctor –julukan Rossi- unggul 0,210 detik atas pesaingnya tersebut.

Baca Juga: Taklukkan Biaggi, Rossi Jadikan Kemenangan Spesial Bersama Yamaha

Kenangan tersebut begitu lekat dalam ingatan Rossi. Ia lebih menikmati persaingan dengan rider masa lalu seperti Sete Gibernau, Biaggi dan Capirossi. Meski ia bersaing dengan Marc Marquez, Maverick Vinales dan Casey Stoner.

“Saya menjalani persaingan pada ajang MotoGP dalam dua era. Pertama dengan Gibernau, Biaggi, dan Capirossi. Sementara yang kedua dengan Marquez, Vinales, dan Stoner,” kata Rossi mengutip dari Insella, Senin (21/8/2017).

Baca Juga: GP Jepang 2001, Momen Perdana Valentino Rossi Raih Kemenangan Bareng Repsol Honda

Ya, seiring berjalannya waktu perkembangan MotoGP begitu pesat. Kini para pembalap wajib menggunakan perangkat alat elektronik yang sama (Magneti Marelli) dan juga ban Michellin. Tak ayal, Rossi begitu menikmati saat menunggangi motor di era sebelum 2010.

“Namun, meski berbeda era, saya menyukai saat bersaing dengan Biaggi, Gibernau, dan Capirossi. Baik itu di dalam maupun di luar lintasan,”jelasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini