Share

Terbang ke Jepang, Jorge Lorenzo Lebih Percaya Diri Tampil di Sirkuit Motegi

Bagas Abdiel, Jurnalis · Rabu 27 September 2017 03:12 WIB
https: img.okezone.com content 2017 09 26 38 1783533 terbang-ke-jepang-jorge-lorenzo-lebih-percaya-diri-tampil-di-sirkuit-motegi-MKjvZzFP9j.jpg Jorge Lorenzo (Foto: AFP)
A A A

ALCANIZ – Pembalap Tim Ducati Corse, Jorge Lorenzo, siap menghadapi MotoGP 2017 seri ke-15 yang akan berlangsung di Sirkuit Motegi, Jepang. Hal itu ia sampaikan pascanaik podium di MotoGP Aragon 2017 yang berakhir pekan lalu itu.

Bahkan Lorenzo sangat optimistis dirinya bakal meraih kemenangan untuk yang pertama kalinya bersama Ducati. Sebab, pembalap berjuluk X-Fuera itu merasa bahwa sirkuit Motegi merupakan lintasan yang sangat ia sukai.

Baca juga Raih Podium 3 di MotoGP Aragon, Lorenzo Akui Sedikit Kecewa

Maka dari itu bukan tidak mungkin kemenangan perdana di MotoGP 2017 akan didapat di MotoGP Jepang. Hasil baiknya di Sirkuit Aragon pun membuat dirinya semakin optimis dan percaya diri menatap seri berikutnya.

“Ini salah satu lintasan favorit saya, banyak pengereman keras dan percepatan, di sana kami bisa mencoba lagi untuk memperjuangkan kemenangan,” ungkap Lorenzo, mengutip dari Motorsport, Rabu (27/9/2017).

Baca juga Kalah Bersaing dengan Marquez di MotoGP Aragon, Lorenzo: Desmosedici Masih Ada Kelemahan

Lorenzo akhirnya kembali naik podium untuk yang kedua kalinya di Aragon pada musim ini. Terakhir, Lorenzo berhasil naik podium adalah ketika mengaspal di Sirkuit Jerez, yang merupakan balapan seri keempat MotoGP 2017.

Dengan hasil tersebut kini menempati posisi tujuh klasemen pembalap sementara dengan raihan 106 poin. Raihan itu mendekati pembalap Yamaha Tech 3 yakni Johann Zarco yang menduduki posisi enam dengan raihan 117 poin.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini