Share

Pirelli Ciptakan Ban Baru, Michelin Belum Pikirkan Kembali Menuju F1

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Jurnalis · Jum'at 15 Desember 2017 03:15 WIB
https: img.okezone.com content 2017 12 14 37 1830503 pirelli-ciptakan-ban-baru-michelin-belum-pikirkan-kembali-menuju-f1-nZMm7vvjQX.jpg Pirelli (Foto: AFP)
A A A

PARIS – Direktur Michelin, Pascal Couasnon, mengaku produsen ban asal Prancis tersebut belum memiliki rencana untuk kembali menuju Formula One (F1) pada musim 2021. Hal tersebut mereka ungkapkan di tengah keberhasilan Pirelli dalam menciptakan dua ban baru untuk menjamu musim 2018.

Saat ini Michelin merupakan pemasok ban balap untuk kompetisi Le Mans, Formula E dan MotoGP. Namun mereka belum pernah terlibat dalam kompetisi balap jet darat paling prestius tersebut.

Sebelumnya F1 telah membuat sebuah regulasi yang bertujuan untuk menarik pemasok mesin dan tim untuk bergabung ke dalam olahraga. Namun Couasnon mengaku akan melihat lebih dahulu bagaimana pandangan peraturan baru tersebut dalam proses pembuatan mesin di musim 2021.

“Ini bukan pilihan asalkan tidak ada perubahan dalam peraturan. Bagi kami, tidak masuk akal untuk memproduksi ban sebesar 13 inchi yang tidak terlihat untuk mobil di jalanan,” tegas Couasnon, sebagaimana dilansir dari PlanetF1, Jumat (15/12/2017).

Baca Juga:

(Ini Dia Daftar Ban yang Disediakan Pirelli di 3 Seri Pembuka F1 Musim 2018)

“Ini akan berbeda dengan velg 18 inchi, tapi menurut saya perubahan pada musim 2021 akan fokus pada mesin dan budget. Hal yang paling penting bagi kami adalah tantangan teknologi dan memiliki sesuatu untuk dipelajari. Jika tidak, kami tidak akan berinvestasi,” tuntasnya.

Sebagimana diketahui Pirelli memang telah membuat sebuah terobosan ban dengan menciptakan dua senyawa baru untuk ban kering mereka. Pirelli memperkenalkan ban bertipe Hypersoft dan Superhard untuk memenuhi kebutuhan balapan musim depan.

Senyawa Hypersoft dinilai memiliki tingkat kelunakan dua kali lebih lembut ketimbang ban Ultrasoft yang sebelumnya telah dimiliki Pirelli. Sementara ban Superhard sengaja diciptakan untuk memenuhi strategi minim pitstop yang mungkin saja akan diambil beberapa tim.

Namun, kedatangan dua ban baru Pirelli ini mendapat respon yang positif dari beberapa pembalap yang telah menjajalnya saat mengaspal di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi beberapa pekan lalu. Sejumlah pembalap telah mengacungkan jempol mereka terhadap ban Hypersoft yang diperkenalkan Pirelli. Pasalnya ban ini memiliki kecepatan dan daya cengkram yang sangat baik ketika menapaki lintasan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(lsk)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini