Share

Marquez Yakin Yamaha Bakal Jadi Lebih Kuat di MotoGP 2018

Ezha Herdanu, Jurnalis · Minggu 17 Desember 2017 16:24 WIB
https: img.okezone.com content 2017 12 17 38 1831706 marquez-yakin-yamaha-bakal-jadi-lebih-kuat-di-motogp-2018-ZEmjTVHZLf.jpg Valentino Rossi dan Marc Marquez (Foto: AFP)
A A A

AALST – Kiprah Tim Movistar Yamaha di MotoGP 2017 memang sungguh buruk. Sempat memberikan tampil luar biasa di awal-awal balapan, Tim Yamaha justru mengalami penurunan performa di paruh kedua MotoGP 2017.

Bahkan kedua pembalap Tim Yamaha gagal ikut serta dalam persaingan dalam perburuan titel juara dunia tahun ini yang menghadirkan persaingan antara pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, melawan rider Tim Ducati Corse, Andrea Dovizioso.

Baca Juga: Curahan Hati Lin Jarvis soal Movistar Yamaha di MotoGP 2017

Yang mana Vinales hanya mampu menyelesaikan kejuaraan dunia MotoGP 2017 dengan menempati posisi ketiga usai meraih 230 poin. Sementara Rossi harus puas berada di tempat kelima dengan torehan 208 poin dari 18 balapan yang sudah berlalu.

Situasi tersebut lantas membuat nama Tim Yamaha sedikit tidak diunggulkan untuk bisa bersaing dalam perburuan titel juara dunia di MotoGP 2018. Pasalnya tidak sedikit yang percaya bahwa dalam tubuh Tim Yamaha sedang terjadi perpecahan.

Mengetahui kondisi tersebut lantas mendapatkan komentar langsung dari pembalap andalan Tim Honda sendiri, yakni Marc Marquez. Marquez pun mengaku tidak percaya dengan rumor yang tengah berkembang saat ini. Terlebih menurutnya, Tim Yamaha adalah salah satu tim yang patut diwaspadai oleh Honda.

Baca Juga: Naik Turun, Bos Movistar Yamaha: Kami Alami Situasi Ekstrem di MotoGP 2017

“Masih terlalu dini membuat prediksi, karena kami bahkan belum menjalani uji coba pramusim hingga saat ini. Saya sangat yakin para rival bakal bekerja keras mengembangkan motor mereka, baik di Jepang atau Italia,” ucap Marquez, seperti dikutip dari AS, Minggu (17/12/2017).

“Selain itu, saya tidak percaya dengan adanya sejumlah masalah yang menerpa Tim Yamaha. Mereka akan memperebutkan gelar seperti biasa, sudah terbukti dari tradisi dan sejarah mereka. Apalagi mereka memiliki dua pembalap berkualitas,” imbuhnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(mrh)

   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini