Share

Anthony Ginting Terhenti di Perempatfinal Malaysia Masters 2018

Deden Rochman Saputro, Jurnalis · Jum'at 19 Januari 2018 20:14 WIB
https: img.okezone.com content 2018 01 19 40 1847618 anthony-ginting-terhenti-di-perempatfinal-malaysia-masters-2018-ZF0iC1tGns.jpg Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting (Foto: PBSI)
A A A

KUALA LUMPUR – Langkah tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting terhenti di perempatfinal Malaysia Masters 2018. Di babak 8 besar, Anthony harus mengakui keunggulan wakil Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus dengan straight game, 19-21 dan 16-21 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat (19/1/2018).

Sejak awal laga, Vittinghus dan Anthony saling berkejaran angka dan bermain dengan tempo cepat. Keduanya juga sempat memperagakan permainan reli-reli panjang untuk mendulang poin. Vittinghus terus menjaga keunggulan atas Anthony hingga merebut set pertama dengan skor 21-19.

Baca juga: Fajar/Rian Melaju ke Semifinal Malaysia Masters 2018

Memasuki set kedua, Anthony berusaha untuk mengubah pola permainan dengan permainan-permainan netting dan smash keras. Namun, Vittinghus juga memberikan perlawanan ketat dan tak membiarkan tunggal peringkat 16 dunia itu unggul secara perolehan angka.

Vittinghus pun sukses menjalankan strategi permainannya hingga tetap menjaga jarak angka dari Anthony. Bermain selama 45 menit, akhirnya Vittinghus menutup set kedua dengan keunggulan 21-16 dan berhak melaju ke semifinal.

Dengan hasil tersebut, tak ada perwakilan tunggal putra Indonesia di semifinal Malaysia Masters 2018. Sebelumnya, Jonatan Christie juga terhenti di babak 8 besar usai dikalahkan tunggal putra nomor satu dunia asal Denmark, Viktor Axelsen dengan rubber game, 15-21, 21-19 dan 12-21.

Baca juga: Hafiz/Gloria Melaju ke Semifinal, Jonatan Tersingkir dari Malaysia Masters 2018

Alhasil, Indonesia menyisakan dua wakilnya di semifinal Malaysia Masters 2018 yang berlangsung pada Sabtu 20 Januari 2018 siang WIB. Mereka adalah Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (ganda campuran) dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra).

Di perempatinal, Hafiz/Gloria menumbangkan unggulan ketiga asal Korea Selatan, Seung Jae Seo/Kim Ha Na, dengan skor 18-21, 21-15 dan 21-18. Sedangkan Fajar/Rian menang atas wakil Thailand, Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh, dengan skor 21-18 dan 21-13.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini