Share

Miller Kecewa Gagal Tunjukkan Performa Spektakuler di Debutnya Bersama Ducati

Ezha Herdanu, Jurnalis · Senin 19 Maret 2018 19:16 WIB
https: img.okezone.com content 2018 03 19 38 1874948 miller-kecewa-gagal-tunjukkan-performa-spektakuler-di-debutnya-bersama-ducati-EnB48UAxVY.jpg Jack Miller (Foto: AFP)
A A A

DOHA – Salah satu pembalap Tim Pramac Ducati, Jack Miller, gagal menunjukkan performa gemilang ketika melakoni seri perdana MotoGP musim 2018. Pasalnya, Miller hanya mampu menyudahi balapan seri perdana dengan menghuni posisi ke- 10.

Dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Losail pada Senin (19/3/2018) dini hari WIB tersebut, Miller harus memulai balapan dari grip keempat atau tepatnya di posisi ke-10. Pada awal balapan, Miller memang sempat membuat gebrakan dengan menghuni posisi keenam.

Baca Juga: Hasil Race MotoGP Qatar 2018

Akan tetapi ketika pertengahan balapan, posisi Miller bukannya membaik malahan justru melorot kembali ke urutan ke-10. Hingga balapan di Sirkuit Losail tersebut berakhir, Miller gagal memperbaiki posisinya.

Mengetahui kondisi tersebut membuat Miller pun lantas memberikan komentarnya seusai balapan di Qatar berakhir. Ia pun mengaku sangat kecewa dengan hasil yang diterimanya itu. Sebab, Miller memang menargetkan meraih podium di balapan resmi perdananya sejak bergabung dengan Pramac Ducati.

“Sejatinya saya memang mengusung target berada di podium dalam balapan kali ini. Terlebih ini adalah balapan resmi pertama saya sejak bergabung dengan Pramac Ducati, dan sudah sepatutnya berakhir dengan luar biasa untuk kami. Akan tetapi sayangnya saya gagal mewujudkannya,” ucap Miller, seperti dikutip dari Motorsport, Senin (19/3/2018).

Baca Juga: Ducati Prioritaskan Pembalap Satelitnya untuk Isi Tim Utama

Meski begitu, Miller sejatinya cukup puas dengan performanya ketika melakoni seri perdana MotoGP 2018. Terlebih, pembalap berkebangsaan Australia tersebut mampu memperbaiki catatan waktunya dibandingkan tahun lalu pada balapan dini hari tadi WIB.

“Akan tetapi secara keseluruhan, balapan hari ini berjalan sangat baik untuk kami dan dibandingkan tahun lalu, saya mampu menyelesaikan balapan 10 detik lebih cepat. Itu adalah kemajuan yang sangat positif untuk kami,” imbuh pembalap berusia 23 tahun tersebut.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(mrh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini