Share

Vinales Girang dengan Performa Motornya meski Berpisah Jalan dari Rossi

Hendry Kurniawan, Jurnalis · Jum'at 23 Maret 2018 02:18 WIB
https: img.okezone.com content 2018 03 22 38 1876720 vinales-girang-dengan-performa-motornya-meski-berpisah-jalan-dari-rossi-fUne6U9ngv.jpg Valentino Rossi dan Maverick Vinales (Foto: Laman resmi MotoGP)
A A A

LESMO – Penampilan yang cukup mengejutkan ditunjukkan oleh pembalap Tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, saat melakoni balapan seri perdana MotoGP 2018 di Sirkuit Losail, Qatar. Pasalnya, tanpa diduga banyak pihak, Vinales mampu menemukan performanya yang cukup apik di balapan tersebut hingga akhirnya finis di posisi keenam.

Padahal, saat sesi kualifikasi, pembalap berjuluk The Top Gun itu harus berjuang keras untuk bisa menemukan kecepatan terbaiknya. Sayangnya, hal itu tak kunjung terjadi karena ia hanya bisa mengakhiri kualifikasi di posisi ke-12. Bahkan, pada saat sesi tes pramusim pun Vinales kerap menuai hasil yang tidak memuaskan.

(Baca juga: Vinales Ceritakan Balapannya di MotoGP Qatar 2018)

Kini, Vinales pun mengungkapkan bahwa salah satu yang menjadi kunci penting kebangkitan performananya adalah lantaran ia telah berpisah jalan dengan rekan setimnya, Valentino Rossi. Pasalnya, sebelum ini motor Yamaha selalu dikembangkan berdasarkan performa Rossi di lintasan, yang mana hal tersebut diakui Vinales tidak sesuai dengan gaya balapnya.

Pada awal musim balap 2017, Yamaha sebenarnya menggunakan performa Vinales sebagai acuan untuk mengembangkan motor balapnya. Hal tersebut sempat terbukti efektif karena pada tes pramusim 2017 dan di awal-awal balapan, Vinales selalu menjadi yang tercepat. Namun, petaka menimpa pembalap asal Spanyol itu sejak balapan di Mugello karena Michelin mengganti pasokan ban mereka untuk para pembalap, yang nyatanya tak sesuai dengan Vinales.

Sejak saat itu, penampilan Vinales pun kerap melempem. Mantan pembalap Suzuki Ecstar itu tak mampu mempertahankan posisinya di jajaran terdepan dalam perebutan gelar juara. Maka dari itu, untuk musim balap 2018 Yamaha kembali menggunakan Rossi sebagai acuan pengembangan.

Vinales menyadari kalau hal tersebut tetap tak membawa perubahan positif baginya. Maka dari itu, ia memutuskan untuk berpisah jalan dengan Rossi dan meminta kru timnya melakukan pengembangan motor sendiri, berbeda dari Movistar Yamaha, sebuah alternatif.

“Saya kehilangan tiga bulan (tampil buruk saat tes pramusim). Sekarang motornya benar-benar berbeda. Dengan set-up kita pergi ke arah yang sama sekali berbeda, bahkan jika frame-nya tetap sama. Kekuatan motor adalah tikungan cepat,” ucap Vinales, mengutip dari Tutto Motori Web, Jumat (23/3/2018).

“Hari Sabtu (kualifikasi MotoGP Qatar) sangat sulit untuk tetap fokus dan termotivasi, tetapi sekarang saya memiliki kepercayaan diri baru, langkahnya tepat, tetapi kami harus lebih meningkatkan di semua bidang. Pengaturan baru memberi kami lebih banyak stabilitas dalam entri kurva. Saya sering meminta perubahan ini, sekarang kami akhirnya menerapkannya. Motor saya sekarang berada di satu jalan dan Valentino di sisi lain,” pungkas Vinales.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini