Share

Morbidelli: Saya Banyak Belajar dari Vinales dan Lorenzo di Laga Debut MotoGP

Hendry Kurniawan, Jurnalis · Sabtu 24 Maret 2018 14:48 WIB
https: img.okezone.com content 2018 03 24 38 1877379 morbidelli-saya-banyak-belajar-dari-vinales-dan-lorenzo-di-laga-debut-motogp-zy9dPZjqUE.jpg Franco Morbidelli (Foto: AFP)
A A A

DOHA – Penampilan apik ditunjukkan oleh pembalap anyar kepunyaan Tim Marc VDS, Franco Morbidelli, kala melakoni balapan di Sirkuit Losail, Qatar, dalam seri perdana MotoGP 2018. Sukses finis di urutan ke-12, Morbidelli pun mengaku bahwa ia telah banyak belajar dari Maverick Vinales dan Jorge Lorenzo pada laga debutnya di MotoGP tersebut.

Seperti diketahui, Morbidelli merupakan salah satu pembalap pendatang baru (rookie) dalam gelaran MotoGP 2018. Pada musim lalu, pembalap berkebangsaan Italia itu masih berlaga di ajang Moto2 dan sukses menjadi juara dunia di akhir musim. Karena talentanya tersebut, Marc VDS pun terpincut untuk merekrutnya guna dijadikan pembalap mereka di kejuaraan MotoGP 2018.

(Baca juga: Bartholemy: Morbidelli Tampil Fantastis di MotoGP Qatar 2018)

Meski pembalap 23 tahun itu mencatatkan penampilan yang mengesankan di laga debutnya pada seri MotoGP Qatar 2018, namun Morbidelli mengakui kalau pada awalnya ia mengalami cukup balap kesulitan. Disebutkan olehnya kalau tensi balapan antara Moto2 dengan MotoGP jauh berbeda, utamanya saat awal-awal (selepas start).

Maka dari itu, untuk awalnya Morbidelli tak langsung tancap gas seperti para pembalap lain yang lebih senior. Ia mengaku mencoba membaca situasi dan mempelajari banyak hal. Morbidelli pun merasa terbantu di seri perdana tersebut karena ia banyak belajar dari cara membalap Vinales dan Marquez.

Menurutnya, baik Vinales dan Marquez sama-sama pembalap yang bagus yang patut dijadikan contoh untuk belajar secara langsung. Dari kedua pembalap tersebut, Morbidelli mengaku bisa menyiasati bagaimana cara menggunakan ban dengan bijak dan kapan saat yang tepat untuk menarik dalam-dalam tuas gasnya.

“Ya, ini bagus. Kami mendapatkan hasil yang bagus pada akhirnya. Saya memulai dengan cukup bagus dan saya memutuskan untuk tampil tenang pada awalnya, mencoba untuk memahami bagaimana beberapa lap awal MotoGP bekerja,” ungkap Morbidelli, seperti dilansir dari Motorsport Week, Sabtu (24/3/2018).

“Kemudian, saya mulai mendapatkan ritme saya, mulai mendorong lebih cepat, dan sebenarnya kecepatannya jauh lebih baik dari apa yang kami harapkan. Jadi, saya sangat terkejut. Saya belajar banyak hal dari Lorenzo, Vinales, dari orang-orang hebat, dan juga pada beberapa lap awal Anda harus benar-benar agresif, bahkan melebihi di Moto2. Jadi, saya akan mencoba sedikit lebih agresif di beberapa lap awal pada balapan-balapan selanjutnya,” pungkas Morbidelli.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini