Share

Dovizioso Ambil Sisi Positif di MotoGP Amerika Serikat 2018

Bagas Abdiel, Jurnalis · Rabu 25 April 2018 01:25 WIB
https: img.okezone.com content 2018 04 24 38 1891074 dovizioso-ambil-sisi-positif-di-motogp-amerika-serikat-2018-VdtOtlo8e7.jpg Andrea Dovizioso (Foto: AFP)
A A A

AUSTIN – Kekecewaan dirasakan pembalap Tim Ducati Corse, Andrea Dovizioso usai mengaspal di Circuit of The Americas (COTA), Amerika Serikat. Tetapi hasil balapan tersebut masih menyisakan raihan positif yang membuat Dovizioso kembali memuncaki klasemen pembalap sementara.

Pada balapan MotoGP Amerika Serikat 2018, Dovizioso harus puas finis kelima setelah berjuang keras start dari posisi kedelapan. Usahanya pun tak sia-sia. Ia sukses kembali berdiri di posisi puncak klasemen pembalap sementara dengan koleksi 46 poin.

Raihan tersebut cukup mengantarkannya menempati posisi puncak yang memiliki perbedaan satu poin dengan pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez. Kemenangan The Baby Alien –julukan Marquez- di Amerika Serikat pun belum mampu mengungguli rivalnya musim lalu di papan klasemen pembalap.

Baca juga Dovizioso Masih Belum Puas Finis Kelima di MotoGP Amerika Serikat 2018

Dovizioso pun menyadari bahwa kemampuan Ducati dan dirinya memang tidaklah kuat untuk mengaspal di sirkuit sepanjang 5,5 km itu. Tetapi finis di posisi lima cukup mengantarkannya memuncaki klasemen musim ini. Sementara musim lalu, setelah membalap di Austin, Dovizioso hanya mampu menempati posisi keempat dengan 30 poin.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Tahun lalu kami pulang dengan jarak yang besar dari pemimpin klasemen. Jadi ini adalah hal yang positif. Kami harus menunggu (dan melihat) apakah dari Mugello akan seperti tahun lalu atau tidak. Tapi saya tidak begitu santai tentang itu karena sepetinya semua pembalap lebih kuat dari tahun lalu,” ungkap Dovizioso, mengutip dari Crash, Rabu (25/4/2018).

“Suzuki lebih kuat. Banyak pembalap kuat yang berjuang tahun lalu. Jadi ketika Anda dapat berjuang untuk podium seperti akhir pekan ini, Anda dapat kehilangan banyak poin. Ini bukan yang terbaik untuk kejuaraan kami,” tambahnya.

Setelah di MotoGP Amerika Serikat, Dovizioso sepertinya akan kembali bermasalah dengan dua seri berikutnya di Sirkuit Jerez, Spanyol dan Le Mans, Prancis. Sebab jika menilik dari performa musim-musim sebelumnya, pembalap berusia 32 tahun itu selalu mendapat hasil yang kurang baik.

“Jerez dan Le Mans juga tidak. Ini akan seperti tahun lalu karena motornya tidak begitu berbeda. Jadi saya rasa tidak. Namun di Jerez, aspal benar-benar berbeda. Saya tidak tahu. Dalam tes (pada November) kami melakukan putaran baik, tetapi seperti tiga tahun lalu, itu tidak mengatakan apa pun,” tutupnya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini