Share

Crutchlow Terancam Tak Dapat Tampil di MotoGP Prancis 2018

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis · Minggu 20 Mei 2018 18:11 WIB
https: img.okezone.com content 2018 05 20 38 1900521 crutchlow-terancam-tak-dapat-tampil-di-motogp-prancis-2018-mmOhAcuvSc.jpg Pembalap Tim LCR Honda, Cal Crutchlow. (Foto: MotoGP)
A A A

LE MANS – Bos LCR Honda, Lucio Cecchinello, mengatakan timnya sedang menunggu hasil pemeriksaan terkait kecelakaan yang dialami pembalap mereka, yakni Cal Crutchlow, saat melakoni sesi kualifikasi MotoGP Prancis 2018. Akibat kecelakaan tersebut, Crutchlow pun harus dilarikan ke rumah sakit untuk penanganan lebih lanjut.

Insiden tersebut terjadi ketika balapan sesi kualifikasi satu memasuki tahap-tahap akhir. Crutchlow yang saat itu sedang berada di tikungan kesembilan kehilangan keseimbangan sehingga terpental dari motornya. Lantas, ia pun terjatuh dengan sangat keras dengan pinggul terlebih dahulu yang menyentuh aspal lintasan.

Baca juga: Crutchlow Alami Kecelakaan saat Lakoni Sesi Kualifikasi di Sirkuit Le Mans

Tak cukup sampai situ, Crutchlow yang terseret hingga ke pinggir lintasan harus tertabrakn ban motornya sendiri di bagian kepala dan punggungnya. Beruntung, ia masih sadar dan pihak medis pun langsung sigap membawa pembalap berkebangsaan Inggris tersebut ke ruangan medis.

Crutchlow pun harus digotong menggunakan tandu ketika akan dibawa ke ambulans. Meski begitu, Crutchlow masih sempat menunjukkan gerakan acungan jari jempol yang mengisyaratkan bahwa ia tidak apa-apa.

Kendati demikian, Crutchlow mengaku merasakan kesakitan di bagian pinggulnya. Karena itulah, ia pun kini di bawa ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan yang lebih baik lagi. Cecchinello pun mengatakan tidak ada cedera berat yang dialami Crutchlow akibat insiden di sesi kualifikasi.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Hal yang paling penting pertama kali adalah, setelah pemeriksaan, baik saat di pusat medis Sirkuit Le Mans mau pun di Rumah Sakit Le Mans, membuktikan bahwa Cal (Crutchlow) tidak mengalami patah tulang atau cedera yang berat,” kata Cecchinello, mengutip dari Crash, Minggu (20/5/2018).

“Meski begitu, sebelum Cal dapat diperbolehkan keluar dari rumah sakit, dia harus menjalani serangkaian tes darah untuk memperlihatkan hasilnya,” tambah bos LCR Honda tersebut.

Baca juga: Nasib Sial Naungi Rossi di MotoGP Prancis 2017

Sampai saat ini, pihak tim LCR Honda masih menunggu hasil serangkaian tes di rumah sakit tersebut. Dengan hasil dari rumah sakit itu, nantinya tim yang bermarkas di Monte Carlo tersebut akan mengambil keputusan mengenai ikut atau tidaknya Crutchlow pada balapan di Sirkuit Le Mans.

“Kami akan menunggu hasil tes dan laporan sebelum membuat keputusan lebih lanjut. Kami akan terus berusaha memberikan kabar baru kepada media dan penggemar sesegera mungkin setelah kami mendapatkan banyak informasi,” tutup pria berpaspor Italia itu.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini