Share

Iannone Alihkan Fokus ke MotoGP Italia 2018

Andika Pratama, Jurnalis · Senin 21 Mei 2018 22:02 WIB
https: img.okezone.com content 2018 05 21 38 1900931 iannone-alihkan-fokus-ke-motogp-italia-2018-RYQ5AbYZzT.jpg Andrea Iannone (Foto: AFP)
A A A

LE MANS – Hasil buruk menghampiri pembalap Tim Suzuki Ecstar, Andrea Iannone, yang tidak mampu menyentuh garis finis pada balapan MotoGP seri Prancis di Sirkuit Le Mans, Minggu 20 Mei 2018. Kendati demikian, Iannone tidak mau terlalu lama menyesali hasil itu dan akan langsung fokus ke balapan selanjutnya di Sirkuit Mugello, Italia, Minggu 3 Juni 2018.

Ketidakmampuan Iannone untuk menyentuh garis finis di MotoGP Prancis memang patut disayangkan, mengingat dirinya selalu tampil bagus sejak sesi latihan bebas dan juga kualifikasi. Pada sesi latihan bebas pembalap berusia 28 tahun itu selalu mampu mencatatatkan waktu yang baik.

Andrea Iannone (Foto: Laman Resmi MotoGP)

Bahkan, ketika sesi kualifikasi dimulai pun dirinya tetap mampu untuk mempertahankan penampilan impresifnya. Alhasil, pembalap berpaspor Italia itu pun dapat menyegel posisi keempat pada saat start.

BACA JUGA: Rins Puas Finis di Posisi 10 pada MotoGP Prancis 2018

Akan tetapi, penampilan impresif Iannone itu hilang begitu saja saat balapan dimulai. Dirinya yang mencoba masuk ke barisan terdepan harus jatuh pada tikungan pertama dan itu mengagetkan banyak penonton yang menyaksikkan balapan tersebut.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Alhasil, Iannone pun tidak mampu melanjutkan balapan sehingga harus rela melepaskan kesempatan untuk meraih poin penting. Sementara itu, Marquez kembali keluar sebagai pemenang pada balapan saat itu, di mana posisi kedua menjadi milik Danilo Petrucci (Pramac Ducati) sedangkan tempat ketiga disegel Valentino Rossi (Movistar Yamaha).

Hal itu merupakan hasil yang mengecewakan bagi Iannone dalam kampanyenya di MotoGP musim ini. Akan tetapi, alih-alih larut dalam kekecewaan Iannone justru berencana untuk bangkit pada MotoGP seri Italia di Sirkuit Mugello, Minggu 3 Juni 2018.

Andrea Iannone (Foto: Laman Resmi MotoGP)

Iannone sebagai salah satu pembalap tuan rumah pun berniat tampil impresif demi memuaskan pendukung setiannya. Pembalap berpaspor Italia itu pun akan memanfaatkan dukungan dari supporter tuan rumah demi meraih hasil positif.

“Kami akan bangkit dari situasi ini (hasil buruk di MotoGP Prancis 2018). Saya berharap Mugello akan menjadi balapan yang sangat baik bagi kami, terutama setelah hasil positif dari tes motor di sana. Saya sangat termotivasi karena balapan ini dilakukan di rumah saya (Italia),” tandas Iannone, seperti yang diwartakan Suzuki Racing, Senin (21/5/2018).

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini