Share

Vettel Akui Ferrari Masih Tertinggal dari Mercedes di F1 GP Australia 2019

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis · Minggu 17 Maret 2019 09:19 WIB
https: img.okezone.com content 2019 03 17 37 2031001 vettel-akui-ferrari-masih-tertinggal-dari-mercedes-di-f1-gp-australia-2019-c5khkO35gU.jpg Pembalap Scuderia Ferrari Sebastian Vettel (Foto: Scuderia Ferrari/Twitter)
A A A

MELBOURNE – Pembalap Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel, mengakui timnya masih tertinggal cukup banyak dari Mercedes AMG Petronas pada kualifikasi Formula One (F1) GP Australia 2019. Vettel hanya mampu finis tercepat 1 menit 21,290 detik atau terpaut 0,704 detik dari Lewis Hamilton yang finis terdepan.

Hasil tersebut menempatkan pembalap asal Jerman itu memulai balapan dari posisi ketiga. Selisih waktu tersebut cukup mengejutkan banyak pihak mengingat Ferrari digadang-gadang sebagai favorit pemenang di F1 GP Australia 2019.

Sebastian Vettel mengakui, mobil SF90 miliknya terasa sangat nyaman dikendarai saat tes pramusim dua pekan lalu di Sirkuit Catalunya, Barcelona. Namun, sejak sesi latihan hingga kualifikasi, rasa nyaman itu belum muncul.

Lewis Hamilton

(Baca juga: Hasil Kualifikasi F1 GP Australia 2019)

“Mobil terasa nyaman saat tes dan mungkin di sini juga begitu, tetapi belum muncul rasa yang sama. Jarak dengan Mercedes sungguh nyata dan itu sebuah kejutan. Kami sekarang akan fokus pada balapan dan tidak memikirkan selisih waktu tersebut,” tutur Sebastian Vettel, mengutip dari Crash, Minggu (17/3/2019).

“Kecepatan di trek lurus bukan masalah, karena menurut saya kami cukup kompetitif di sektor tersebut. Namun, kami masih kalah di tikungan. Di sini ada 16 tikungan dan saya belum mendapat keseimbangan yang diinginkan,” pungkas pembalap berusia 31 tahun itu.

Sebastian Vettel (Foto: Scuderia Ferrari/Twitter)

Balapan F1 GP Australia 2019 akan digelar pada Minggu (17/3/2019) sekira pukul 12.00 WIB. Meski start dari posisi ketiga, Vettel tidak perlu khawatir karena ia sanggup menang dalam dua lomba terakhir di Sirkuit Albert Park.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini