Share

Manajer Tim Tech3 Sedih Lihat Performa Syahrin di Qatar

Andika Pratama, Jurnalis · Minggu 17 Maret 2019 11:33 WIB
https: img.okezone.com content 2019 03 17 38 2031090 manajer-tim-tech3-sedih-lihat-performa-syahrin-di-qatar-wZI8DCwLWi.jpg Hafizh Syahrin (Foto: Laman resmi MotoGP)
A A A

BORMES LES MIMOSAS – Manajer Tim Red Bull KTM Tech3, Herve Poncharal, sedih melihat penampilan salah satu pembalapnya yakni Hafizh Syahrin di MotoGP Qatar 2019. Sebab, pembalap berpaspor Malaysia itu hanya bisa finis di posisi ke-20 pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Losail, Senin 11 Maret 2019, dini hari WIB.

Poncharal pun mengaku maklum dengan performa buruk dari Syahrin karena menilai dia masih dalam masa adaptasi. Syahrin memang mengalami masa yang sulit di awal kariernya mengendarai motor KTM, RC16.

Hafizh Syahrin (Foto: Laman resmi MotoGP)

Pembalap berpaspor Malaysia itu masih kesulitan untuk mengeluarkan potensi maksimal dari RC16 di lintasan balap. Meskipun belum memahami secara penuh cara mengendarai yang tepat untuk RC16 tetapi Syahrin tetap berusaha menaklukkan kuda besi KTM itu. Menilik pada kerja keras Syahrin tersebut, Poncharal pun berjanji untuk membantu dia dengan sekuat tenaga.

BACA JUGA: Syahrin Tak Punya Target Khusus di MotoGP Qatar 2019

“Jelas bahwa sampai sekarang, Hafizh (Syahrin) memiliki lebih banyak kesulitan untuk beradaptasi dan situasi ini benar-benar menyakitkan saya karena dia adalah seorang bocah lelaki yang sangat baik, yang memberikan segalanya dalam setiap hal yang dia lakukan. Bagaimanapun, kami tidak menyerah dan akan melakukan segala yang kami bisa untuk membantu,” ujar Poncharal, seperti yang dilansir dari laman resmi MotoGP, Minggu (17/3/2019).

Hafizh Syahrin (Foto: Laman resmi MotoGP)

“Bagi sebagian orang, adaptasi mungkin memakan waktu sedikit lebih lama. Saya tahu potensinya dan kami telah melihat kemampuan tim (pabrikan, KTM Red Bull) dengan motor yang sama, jadi ini cukup untuk memotivasi dia,” tutupnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ADP)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini