Share

Sumbang Poin Kedua untuk Indonesia, Ihsan Masih Belum Puas

Bagas Abdiel, Jurnalis · Rabu 20 Maret 2019 05:39 WIB
https: img.okezone.com content 2019 03 20 40 2032432 sumbang-poin-kedua-untuk-indonesia-ihsan-masih-belum-puas-hYkQLqATU7.jpg Ihsan Maulana Mustofa (Foto: Laman resmi PBSI)
A A A

HONG KONG – Tunggal putra Indonesia, Ihsan Maulana Mustofa, berhasil menyumbangkan satu poin untuk Tim Merah Putih di laga pertama kontra Sri Lanka di Piala Tong Yun Kai 2019 pada Selasa 19 Maret 2019 malam WIB. Ihsan memberi poin kedua untuk Indonesia saat menumbangkan Sri Lanka dengan skor 5-0.

Turun di partai kedua, Ihsan sukses mengandaskan Dinuka Karunaratna. Berlangsung selama 34 menit, pemain kelahiran Tasikmalaya itu tak mengalami kesulitan dan menang dalam dua set langsung 21-9 dan 21-14.

Ihsan Maulana Mustofa (Foto: PBSI)

Meski begitu, Ihsan mengaku belum puas dengan penampilannya. Ia merasa belum mampu mengeluarkan seluruh kemampuan pada laga tersebut. Beruntung lawan yang dihadapi masih berhasil diatasi dengan baik oleh Ihsan.

Baca juga Kesusahan Lawan Wakil Sri Lanka, Tontowi/Winny: Kami Masih Adaptasi

“Secara keseluruhan feeling mainnya sudah dapet, tapi belum puas saja, merasa belum all out. Saya sudah coba mengeluarkan permainan saya dulu, tapi rasanya belum semua (kemampuan) keluar,” ungkap Ihsan, mengutip dari laman resmi PBSI, Rabu (20/3/2019).

“Kalau dilihat tadi lawannya juga lumayan bagus. Tadi juga sempat antisipasi juga. Kalau saya lengah ya lumayan,” tambah pemain peringkat 40 dunia itu.

Ihsan Maulana Mustofa (Foto: PBSI)

Kemenangan ini pun tak membuat Ihsan terlena. Ia mengatakan masih memiliki beberapa hal untuk diperbaiki, terutama dalam fokus permainan. Itu pula yang masih menjadi masalah bagi Ihsan dalam kekalahan di beberapa turnamen terakhir.

“Kalau diturunkan lagi harus lebih fokus lagi. Karena di pertandingan terakhir saya evaluasinya fokusnya masih kurang. Jangan terlalu beban dengan menang kalah,” pungkas pemain berusia 23 tahun itu.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(Bad)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini