Share

Ini Target Morbidelli dan Quartararo di Tujuh Balapan Tersisa MotoGP 2019

Djanti Virantika, Jurnalis · Kamis 05 September 2019 22:15 WIB
https: img.okezone.com content 2019 09 05 38 2101155 ini-target-morbidelli-dan-quartararo-di-tujuh-balapan-tersisa-motogp-2019-21eAMa3sig.jpg Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli. (Foto: Twitter Fabio Quartararo)
A A A

SELANGOR – Kepala Tim Petronas Yamaha SRT, Razlan Razali, mengharapkan penampilan optimal dari kedua pembalapnya, yakni Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo, di lima balapan tersisa musim ini. Hal ini bertujuan agar target yang dibebankan kepada keduanya bisa tercapai.

Untuk Morbidelli, Razali mengatakan Petronas Yamaha berharap sang pembalap bisa lebih konsisten untuk finis di enam besar. Sejauh ini, pembalap asal Italia itu sendiri sudah bisa membuktikan bisa mencapai posisi tersebut.

BACA JUGA: Quartararo Disebut Punya Peluang Raih Kemenangan di MotoGP San Marino 2019

Di balapan seri ke-12 yang digelar beberapa pekan lalu, ia bahkan bisa finis di posisi kelima. Dengan penampilan yang cukup apik tersebut, Morbidelli kini bertengger di posisi ke-10 pada klasemen sementara MotoGP 2019 dengan 69 angka.

Penampilan Franco Morbidelli di MotoGP 2019

Sementara itu, untuk Quartararo, gelar rookie terbaik MotoGP 2019 jadi target utama yang harus dicapai oleh sang pembalap. Hal ini pun diyakini Razali bisa direalisasikan oleh pembalap asal Prancis itu mengingat performa yang begitu gemilang bisa ditunjukkan sepanjang musim ini.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Musim debut Quartararo di MotoGP memang berjalan begitu mulus. Ia total sudah tiga kali naik podium pada musim ini. Alhasil, Quartararo pun tengah bertengger di posisi kedelapan pada klasemen sementara dengan torehan 92 angka.

Penampilan Fabio Quartararo di MotoGP 2019

"Untuk mesin, Petronas telah membuat rencana dengan hati-hati, seperti halnya paket untuk Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Kami tentu tidak berharap berada dalam posisi yang fantastis setelah 12 balapan di musim MotoGP pertama kami. Kami berharap Morbidelli akan bertarung untuk enam posisi teratas dan Quartararo bisa menjadi rookie terbaik,” ujar Razali, sebagaimana dikutip dari Tutto Motori Web, Kamis (5/9/2019).

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini