Share

Jack Miller Dampingi Dovizioso di MotoGP 2021?

Ramdani Bur, Jurnalis · Minggu 20 Oktober 2019 03:05 WIB
https: img.okezone.com content 2019 10 19 38 2119077 jack-miller-dampingi-dovizioso-di-motogp-2021-ARfqo3DT3D.jpg Jack Miller bisa gantikan posisi Petrucci di MotoGP 2021. (Foto: MotoGP.com)
A A A

TIM Mission Winnow Ducati sudah memiliki dua pembalap untuk MotoGP 2020. Mereka ialah dua rider yang membela Ducati musim ini, yakni Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci.

Hanya saja, kontrak Dovizoso dan Petrucci bersama Ducati akan berakhir pada MotoGP 2020. Bukan tak mungkin, pabrikan asal Italia itu mengubah komposisi rider-nya pada gelaran MotoGP 2021.

Petrucci

(Posisi Petrucci bisa digantikan Miller)

Meski begitu, agak sulit bagi Ducati mengesampingkan sosok Dovizioso. Sebab, pembalap 33 tahun itu tampil moncer bersama Ducati terhitung sejak 2017. Dari 2017 hingga kini, eks pembalap Tim Repsol Honda itu selalu finis di posisi dua klasemen MotoGP, tepat di bawah juara dunia Marc Marquez (Repsol Honda).

BACA JUGA: Peluang Menang Dovizioso Ditentukan Suhu dan Cuaca di Motegi

Karena itu, jika nantinya memang ada perubahan, posisi Petrucci yang mungkin digeser. Performa Petrucci di MotoGP 2019 sebenarnya tidak buruk-buruk amat. Dari 15 race, Petrux –sapaan akrab Petrucci– duduk di posisi lima klasemen sementara dengan koleksi 162 angka.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Hanya saja, pencapaian itu belum cukup membuat General Manager Ducati, Davide Tardozzi, puas. Tardozzi sempat mengatakan Jack Miller (Alma Pramac Ducati) memiliki peluang untuk menjadi rider utama Ducati.

Jack Miller

(Jack Miller bisa gantikan posisi Petrucci di MotoGP 2021)

Musim ini, meski hanya membela tim satelit Ducati, rider berpaspor Australia itu mampu menduduki posisi delapan klasemen dengan koleksi 119 angka. Meski hanya membela tim satelit, Miller sempat tiga kali naik podium, tepatnya di Amerika Serikat, Republik Ceko dan Aragon.

Jika tampil apik bersama Pramac Ducati di MotoGP 2020, potensi Miller membela tim pabrikan Ducati pada musim depannya terbuka lebar. Terlebih dalam beberapa musim terakhir, Ducati kerap memercayakan posisi pembalap utama kepada rider tim satelit.

Sebelumnya, Ducati mengangkat Andrea Iannone dan Petrucci sebagai pembalap tim utama Ducati, dari yang awalnya adalah rider tim satelit Ducati. Iannone membela tim satelit Ducati pada 2013-2014, sedangkan Petrucci (2015-2018).

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini