Share

Jadwal Wakil Indonesia di Semifinal Denmark Open 2019

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis · Sabtu 19 Oktober 2019 07:18 WIB
https: img.okezone.com content 2019 10 19 40 2118971 jadwal-wakil-indonesia-di-semifinal-denmark-open-2019-ezkPhMZjgu.jpg Marcus/Kevin. (Foto: Laman Resmi PBSI)
A A A

ODENSE – Indonesia masih memiliki sejumlah wakil yang bakal tampil di semifinal Denmark Open 2019 pada Sabtu (19/10/2019). Tercatat wakil Indonesia di semifinal kompetisi itu ada empat, yang mana terbagi di tiga sektor.

Seperti dari sektor pertama, yakni di nomor tunggal putra, Indonesia tinggal menyisakan Tommy Sugiarto di semifinal Denmark Open 2019. Pada pertandingan semifinal itu, Tommy bakal berhadapan dengan peringkat satu dunia, yakni Kento Momota (Jepang). Tentu akan menarik menantikan apakah Tommy bisa mengalahkan Momota di pertandingan nanti.

Baca Juga: Beda Nasib Fajar/Rian dan Praveen/Melati di Perempatfinal Denmark Open 2019

Aksi Ahsan dan Hendra saat membela Tanah Air

Lalu dari sektor yang berbeda, yaitu di nomor ganda putra, Indonesia mengirimkan dua wakilnya di semifinal Denmark Open 2019. Perwakilan pertama ganda putra itu adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Marcus/Kevin berhasil mencapai ke semifinal usai mampu menang mudah saat berhadapan Han Cheng Kai/Zhou Hao Dong (China) dengan skor 21-16 dan 21-14.

Lalu pada semifinal nanti Marcus/Kevin bakal berhadapan dengan perwakilan dari Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han. Melawan pasangan Taiwan itu jelas bukanlah pekerjaan yang sulit untuk unggulan pertama di Denmark Open 2019 tersebut.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Kemudian pasangan ganda putra lainna yang juga bakal tampil di semifinal adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Unggulan kedua di kompetisi Denmark Open 2019 itu nantinya akan bersua Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) untuk memperebutkan satu tiket ke final.

Praveen/Melati saat sedang membela Indonesia

Terakhir, hal mengejutkan terjadi di ganda campuran. Sebab Indonesia memiliki satu wakil di sektor tersebut setelah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menang secara luar biasa dari peringkat satu dunia, yakni Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China), di perempatfinal.

Dengan kemenangan luar biasa di perempatfinal itu, Praveen/Melati pun akan bermain ke semifinal dan menghadapi Wang Chi-Lin/Cheng Chi Ya (Taiwan). Itulah keempat wakil Indonesia di semifinal Denmark Open 2019. Babak semifinal itu pun bakal dimulai pada pukul 10.00 waktu setempat atau 15.00 WIB.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini