Share

Anthony Menang, Tim Bulu Tangkis Putra Indonesia Lolos ke Final SEA Games 2019

Djanti Virantika, Jurnalis · Senin 02 Desember 2019 18:51 WIB
https: img.okezone.com content 2019 12 02 43 2137037 anthony-menang-tim-bulu-tangkis-putra-indonesia-lolos-ke-final-sea-games-2019-VS7MRyv4Y4.jpg Tim beregu bulu tangkis putra Indonesia di SEA Games 2019. (Foto: PBSI)
A A A

MUTINLUPA - Tim beregu bulu tangkis putra Indonesia sukses merebut tiket ke babak final SEA Games 2019. Kepastian ini didapat setelah Indonesia menaklukkan Thailand di babak semifinal dengan skor 3-0.

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, menjadi penentu atas lolosnya tim beregu bulu tangkis putra ke final. Turun di partai ketiga, Anthony berhasil mengalahkan Sitthikom Thammasin dengan skor 21-14 dan 21-13.

BACA JUGA: Angkat Besi Kembali Sumbang Medali, Juliana Klarisa Raih Perunggu

Angka pertama untuk Indonesia sendiri dalam pertandingan kontra Thiland di babak semifinal SEA Games 2019 disumbang oleh Jonatan Christie. Ia berhasil membuka keunggulan Indonesia dengan menaklukkan Kantaphon Wangcharoen dengan skor 22-20, 8-21, dan 21-8.

Penampilan Anthony Sinisuka Ginting

Tren positif Indonesia pun berlanjut ke partai ketiga. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil memperbesar keunggulan Indonesia dengan mengalahkan Bodin Isara/Maneepong Jongjit dengan skor 22-20, 19-21, dan 21-17.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Dengan lolos ke babak final, Indonesia akan bertarung melawan Malaysia untuk memperebutkan medali emas. Tim beregu bulu tangkis putra Malaysia lolos ke final setelah mengalahkan Singapura dengan skor 3-0.

Penampilan Anthony Sinisuka Ginting

Dari cabang olahraga bulu tangkis, Indonesia tak hanya memiliki kans untuk merebut medali emas dari nomor ini. Sebab, tim bulu tangkis putri Indonesia juga berhasil lolos ke babak final dan akan bertarung memperebutkan emas melawan tim Thailand.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini