Share

Dovizioso Bicara soal Kelanjutan Karier hingga Potensi Pensiun dari MotoGP

Djanti Virantika, Jurnalis · Rabu 19 Februari 2020 19:53 WIB
https: img.okezone.com content 2020 02 19 38 2171079 dovizioso-bicara-soal-kelanjutan-karier-hingga-potensi-pensiun-dari-motogp-nRhQwxh0Hj.jpg Andrea Dovizioso. (Foto: Laman resmi MotoGP)
A A A

BOLOGNA – Pembalap Tim Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, berbicara soal kelanjutan kariernya di MotoGP. Di usia yang sudah tak muda lagi, yakni menginjak 34 tahun, pertimbangan terkait pensiun sudah muncul di pikiran Dovizioso.

Tetapi, pembalap asal Italia itu tak ingin gegabah dalam mengambil keputusan untuk mengakhiri karier di MotoGP. Apalagi, penampilan yang apik kini masih bisa ditunjukkannya di pentas MotoGP. Desmodovi –julukan Dovizioso– bahkan berhasil menyandang status sebagai runner-up di MotoGP dalam tiga musim beruntun.

Penampilan Andrea Dovizioso di MotoGP 2019

Ia berhasil mewarnai pertarungan gelar juara di MotoGP. Sayangnya, usaha Dovizioso belum bisa membuahkan gelar juara sampai saat ini karena masih kalah saing dari pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez.

BACA JUGA: Dovizioso Yakin Rossi Bakal Tampil Kompetitif di MotoGP 2020

Meski begitu, Dovizioso mengaku belum menyerah dan siap untuk mencobanya lagi. Tetapi, jika tak memiliki tim dengan proyek yang bisa membawanya mewujudkan hal tersebut, ia sendiri tanpa ragu bakal memutuskan untuk pensiun.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Saya telah merasakan tiga kali finis di tempat kedua. Ada masa pasang dan surut. Meskipun saya berusia 34 tahun, saya merasa dalam kondisi terbaik. Saya bisa bermain untuk kejuaraan dunia dan saya akan mencoba,” ujar Dovizioso, sebagaimana dikutip dari Tutto Motori Web, Rabu (19/2/2020).

“Jika Anda adalah bagian dari proyek yang bisa meraih kemenangan, adalah hal yang benar untuk melanjutkan. Tetapi jika tidak, tidak akan menjadi masalah jika saya berhenti. Saya punya ide yang jelas, tetapi tidak ada terburu-buru untuk berbicara tentang pasar,” tukasnya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini