Share

Valentino Rossi Bermimpi Balapan Melawan Kevin Schwantz

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis · Sabtu 28 Maret 2020 03:15 WIB
https: img.okezone.com content 2020 03 27 38 2190227 valentino-rossi-bermimpi-balapan-melawan-kevin-schwantz-mqNfEIBERp.jpg Valentino Rossi ingin melawan idola masa kecilnya Kevin Schwantz (Foto: Crash)
A A A

TAVULLIA – Nyaris 20 tahun sudah karier balap Valentino Rossi di kelas premier (MotoGP). Selama itu pula sudah tidak terhitung lagi berapa banyak pembalap yang menjadi rivalnya. Namun, The Doctor memendam satu impian untuk menghadapi Kevin Schwantz di atas lintasan balap!

Ketika naik kelas ke 500cc (sekarang MotoGP) pada 2000, nama-nama besar di balap motor masih bercokol. Meski berstatus sebagai rookie, Valentino Rossi tidak segan-segan menantang pembalap senior sekelas Max Biaggi.

Baca juga: Rossi Berhasrat Tampil Moncer di MotoGP 2020

Valentino Rossi melaju di Sirkuit Jerez (Foto: Yamaha MotoGP)

Bergeser ke pertengahan 2000, rivalnya bertambah dalam diri Casey Stoner. Berturut-turut muncul Jorge Lorenzo, Marc Marquez, dan kini ada Fabio Quartararo serta Maverick Vinales. Namun, mereka bukan lah orang yang paling ingin dilawan Rossi di atas lintasan balap, melainkan Kevin Schwantz, pahlawan masa kecilnya.

Pembalap berkebangsaan Amerika Serikat itu memang aktif membalap ketika Valentino Rossi masih tumbuh besar, tepatnya pada era 1986-1995 di kelas 500cc bersama Suzuki. Satu gelar juara dunia berhasil disabet pada 1993 sehingga pria asal Italia itu sangat penasaran untuk melawan idolanya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Musuh favorit saya? Saya ingin sekali membalap melawan Kevin Schwantz. Sebagai anak kecil, saya menyaksikan era keemasan Kejuaraan Dunia 500cc dengan semua pembalap Amerika Serikat dan Australia. Dia adalah favorit saya,” ucap Valentino Rossi, sebagaimana dikutip dari Crash, Sabtu (28/3/2020).

“Akan sangat bagus rasanya dapat membalap melawan Schwantz. Dia membalap dengan motor Suzuki-nya, saya dengan motor Yamaha 500!” pungkas pembalap berusia 41 tahun asal Tavullia tersebut.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini