Share

Novak Djokovic Ungkap Kerinduan Bermain di Prancis Open

Djanti Virantika, Jurnalis · Jum'at 29 Mei 2020 18:29 WIB
https: img.okezone.com content 2020 05 29 40 2221671 novak-djokovic-ungkap-kerinduan-bermain-di-prancis-open-rvKUwEqHQd.jpg Novak Djokovic. (Foto: Reuters)
A A A

KRUSEVAC – Petenis tunggal putra nomor satu dunia, Novak Djokovic, mengungkapkan kerinduannya untuk bertanding di atas lapangan. Secara khusus, ia mengaku merindukan bermain di salah turnamen Grand Slam, yakni Prancis Open (Roland Garros).

Rasa rindu tersebut disampaikan Djokovic dengan mengunggah video kala dirinya tengah beraksi di Prancis Open. Dalam video itu, petenis asal Serbia tersebut tampak begitu menikmati momen bertanding di turnamen yang berlangsung di tanah liat tersebut.

"Rindu RG (Roland Garros) tahun ini. Salam hangat untuk semua orang di Prancis,” tulis Djokovic dalam unggahannya yang tengah berlaga di Prancis Open.

BACA JUGA: Kekaguman Djokovic dengan Sosok Maria Sharapova

Jika virus corona tak merebak, Djokovic sendiri dipastikan kini tengah bertanding di ajang Prancis Open. Sebab, turnamen tersebut rencananya bakal digelar di Stade Roland Garros, Paris, Prancis, pada 24 Mei-7 Juni 2020.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Tetapi, pihak penyelenggara akhirnya menunda penyelenggaraan turnamen akibat situasi yang tak kondusif akibat merebaknya virus corona secara global. Pada jadwal baru yang diumumkan, kejuaraan rencananya akan digelar pada 20 September-4 Oktober 2020.

Di ajang ini, Djokovic sendiri tercatat pernah mendapatkan gelar juara. Hal tersebut terjadi kala keikutsertaannya pada 2016. Hasil manis tentu saja diharapkan bisa diraih kembali di ajang tersebut demi menambah koleksi gelar juara Grand Slam miliknya. Total, ia kini telah meraih 17 gelar juara Grand Slam.

1
2
   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini