Share

Soal Hasil Undian Piala Thomas 2020, Susy: Tak Boleh Anggap Enteng Lawan

Djanti Virantika, Jurnalis · Senin 03 Agustus 2020 17:26 WIB
https: img.okezone.com content 2020 08 03 40 2256275 soal-hasil-undian-piala-thomas-2020-susy-tak-boleh-anggap-enteng-lawan-grvlMW8DYG.jpg Para pebulu tangkis putra Indonesia. (Foto: PBSI)
A A A

JAKARTA – Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Susy Susanti, mengomentari hasil undian Piala Thomas 2020. Meski tim putra Indonesia dianggap masuk ke tim yang terbilang mudah, Susy menilai para pemain tetap tak boleh menganggap enteng lawan.

Sebab, ancaman dinilai masih tetap akan ditunjukkan pemain dari tim-tim lainnya kepada Indonesia. Jika tak bersikap waspada, peluang tim putra Indonesia untuk mencapai target pun nantinya bisa saja menjadi sirna.

Tim bulu tangkis putra Indonesia

Badminton World Federation (BWF) memang baru saja merilis hasil undian Piala Thomas 2020. Proses pengundian ditayangkan secara langsung oleh BWF dari Kuala Lumpur, Malaysia, pada Senin (3/8/2020) pukul 14.00 WIB.

BACA JUGA: Hasil Undian Piala Thomas dan Uber 2020, Tim Putra Indonesia Hadapi Lawan Mudah

Tim putra Indonesia yang diunggulkan di tempat pertama masuk ke Grup A. Di sana, Indonesia tergabung dengan tiga tim lainnya, yakni Malaysia, Belanda, dan juga Inggris.

Di atas kertas, tim putra Indonesia lebih diunggulkan dengan Malaysia, Belanda, dan juga Inggris. Dengan Malaysia, pertemuan terakhir di Kejuaraan Beregu Asia 2020 pun berhasil diselesaikan dengan manis oleh Mohammad Ahsan dan kawan-kawan.

Pertemuan yang terjadi di partai final mampu dimenangkan oleh Indonesia dengan skor 3-1. Alhasil, tim putra Indonesia pun berhasil angkat trofi di juara di pentas Kejuaraan Beregu Asia 2020 itu.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Meski begitu, Susy mengatakan bahwa tim putra Indonesia akan mewaspadai semua lawan. Mereka pun akan menjaga fokus awalnya ke babak delapan besar terlebih dahulu baru memasang target lebih jauh lagi, yakni menjadi juara.

"Kami fokus awalnya ke babak delapan besar dulu. Kami punya kans, kami mau membawa pulang Piala Thomas kembali ke Indonesia. Lawan-lawan di grup tidak mudah untuk dihadapi, namun kami tetap optimis," ujar Susy, sebagaimana dikutip dari laman resmi PBSI, Senin (3/8/2020).

Tim bulu tangkis putra Indonesia

"Malaysia harus diwaspadai di grup A. Kalau melihat kekuatan di atas kertas, kami lebih unggul dari Belanda dan Inggris, namun kami harus siap dan tidak boleh menanggap enteng lawan," lanjutnya.

Ajang Piala Thomas dan Uber 2020 sendiri diketahui akan digelar di Aarhus, Denmark. Setelah sempat ditunda, ajang beregu bergengsi tersebut rencananya akan digelar mulai 3 hingga 11 Oktober 2020.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini