Share

5 Atlet Muslim Berhijab yang Miliki Paras Rupawan

Bagas Abdiel, Jurnalis · Kamis 06 Agustus 2020 12:44 WIB
https: img.okezone.com content 2020 08 06 43 2257872 5-atlet-muslim-berhijab-yang-miliki-paras-rupawan-yQm64XfWXd.jpg Tahmina Kohistani (Foto: BBC)
A A A

ATLET wanita yang mengenakan hijab terkadang selalu menjadi sorotan. Namun begitu, tak hanya sekadar hijab yang ia kenakan, tetapi juga parasnya yang cantik tak jarang membuat publik menyoroti para atlet muslimah tersebut.

Kebanggaan para atlet mengenakan hijab adalah bukti ketaatan mereka terhadap ajaran agama Islam. Bahkan mereka tidak merasa terbatas dan mampu menunjukkan diri sebagai pribadi yang membanggakan dunia.

Berikut lima atlet berhijab yang memiliki paras rupawan.

5. Asmaah Helal (Australia)

Helal adalah atlet berpaspor Australia yang memiliki ketrunanan Mesir. Ia adalah atlet sepakbola dan merupakan bagian dari Timnas Wanita Sepakbola Australia. Ia pun tak ragu mengenakan hijab saat menjalani olahraganya. FIFA pun telah memperbolehkan pesepakbola wanita mengenakan hijab.

Asmaah Helal

4. Tahmina Kohistani (Afghanistan)

Kohistani adalah atlet lari yang tampil di nomor 100 meter dan 200 meter. Ia pun pernah tampil di Olimpiade dan menjadi atlet muslimah yang mewakili Afghanistan pada perheletan 2012 di London, Inggris. Ia pun menjadi wanita ketiga asal Afghanistan yang mampu mentas di Olimpiade.

Tahmina Kohistani

3. Aya Majdi (Qatar)

Aya merupakan atlet tenis meja yang memiliki prestasi tinggi. Ia menjadi wanita pertama Qatar yang tampil di Olimpiade. Saat itu, ia mentas di Olimpiade 2012 yang digelar di London, Inggris. Ia tercatat sebagai atlet tenis meja peringkat atas di Jazirah Arab.

Aya Majdi

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

2. Zahra Nemati (Iran)

Nemati termasuk atlet yang berprestasi di Iran. Ia menjadi wanita pertama yang berhasil meraih medali emas di ajang Olimpiade London 2012. Namun begitu, Nemati tampil di Paralympik yang merupakan Olimpiade untuk atlet penyandang disabilitas.

Sebelum mengalami lumpuh akibat kecelakaan mobil, Nemati merupakan atlet Taekwondo. Namun, kini ia merupakan atlet panahan. Pada Paralympik 2012, ia berhasil membawa dua medali yakni satu emas dan satu perunggu.

Zahra Nemati

1. Kulsoom Abdullah (Amerika Serikat)

Abdullah adalah atelt angkat besi. Ia menjadi satu-satunya atlet angkat besi yang mengenakan hijab. Ia awalnya mendapat banyak kritikan karena mengenakan hijab. Namun, ia tidak goyah dan terus tetap berkarier sebagai atlet angkat besi dan berprestasi.

Kulsoom Abdullah

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini