Share

Puncaki Klasemen MotoGP 2020, Dovizioso: Balapan Musim Ini Sungguh Aneh!

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis · Selasa 15 September 2020 05:09 WIB
https: img.okezone.com content 2020 09 15 38 2277777 puncaki-klasemen-motogp-2020-dovizioso-balapan-musim-ini-sungguh-aneh-Jg1yNztWIe.jpg Pembalap Tim Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso. (Foto: Twitter/ducaticorse)
A A A

MISANO – Pembalap Tim Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, sampai saat ini masih tak menyangka bahwa dirinya kini berada di puncak klasemen sementara MotoGP 2020. Ia tak percaya perolehan 76 poin yang dimilikinya dari mengikuti enam seri balapan tersebut cukup untuk membuat dirinya berada di posisi terdepan dalam menjadi juara di musim ini.

Hal yang membuat bingung Dovizioso itu karena ia merasa penampilannya tak baik-baik amat di MotoGP 2020 ini. Tercatat Dovizioso saja baru merasakan satu kemenangan saat tampil di seri MotoGP Austria 2020 dan satu lagi finis sebagai peringkat ketiga di seri Spanyol.

Empat balapan sisanya Dovizioso berhasil hasil yang kurang menjanjikan. Namun, meski penampilannya sangat buruk tersebut ia justru berhasil memimpin klasemen sementara pembalap MotoGP musim ini.

Baca Juga: Gagal Finis di Misano, Posisi Quartararo di Puncak Klasemen Digeser Dovizioso

Andrea Dovizioso

Hal itu pun membuat Dovizioso langsung berpikiran bahwa balapan MotoGP 2020 benar-benar aneh. Ia merasa tak menyangka dapat berada di posisi pertama meski penampilannya mengecewakan.

Tentu bukan berarti Dovizioso tidak bahagia memimpin klasemen saat ini. Ia hanya merasa heran saja dan ia pun justru bersyukur karena peluangnya untuk menjadi juara dunia MotoGP 2020 kini semakin besar.

Kini, Dovizioso hanya mau memperbaiki performanya dan motor Desmosedici miliknya. Ia ingin memanfaatkan momentum ini untuk terus memimpin klasemen dan merebut gelar juara dunia pertamanya di kelas MotoGP.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Kejuaraan tahun ini sungguh aneh, dan sekarang kami memimpin klasemen (sementara pembalap MotoGP 2020). Namun, kami harus melihat sisi positif dari situasi saat ini dan terus bekerja, mengerahkan semua upaya kami untuk kembali lebih kuat di balapan berikutnya,” jelas Dovizioso, dikutip dari Crash, Selasa (15/9/2020).

Beruntung pada Selasa ini (15/9/2020), para pembalap dibolehkan untuk melakukan tes di Sirkuit Misano. Jadi, Dovizioso akan memanfaatkan hal tersebut untuk memperbaiki gaya balapan serta pengaturan motornya itu.

Fakta menarik MotoGP San Marino

“Untungnya, Selasa ini, kami akan menjalani tes resmi di Sirkuit Misano, yang mana akan sangat penting untuk mencoba menyelesaikan masalah yang sedang kami hadapi,” tambah rekan Danilo Petrucci tersebut.

Tes resmi itu pun hanya beberapa hari saja dari balapan di Sirkuit Misano selanjutnya, yakni di balapan MotoGP Emilia Romagna 2020. Balapan GP Emilia Romagna tersebut pun dipastikan akan berlangsung pada Minggu 20 September 2020.

1
2
   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini