Share

Tyson Diragukan Bakal Patuhi Aturan Ketat di Duelnya Melawan Jones Jr

Ezha Herdanu, Jurnalis · Rabu 25 November 2020 05:31 WIB
https: img.okezone.com content 2020 11 24 43 2315548 tyson-diragukan-bakal-patuhi-aturan-ketat-di-duelnya-melawan-jones-jr-EaYYiTnxzQ.jpg Mike Tyson (Foto: @MikeTyson/Twitter)
A A A

PERTH – Mike Tyson diragukan bakal mematuhi seluruh aturan ketat yang terdapat pada pertarungan ekshibisi melawan Roy Jones Jr. Adalah mantan pelatih Tyson, yakni Jeff Fenech, yang mengutarakan perihal tersebut.

Sebagaimana diketahui, Tyson dan Jones Jr. memang tengah mempersiapkan untuk menggelar pertarungan ekshibisi. Duel tersebut pun sendiri bakal berlangsung di Staples Center, Los Angeles pada 28 November 2020, dan akan berlangsung selama delapan ronde.

Pertarungan antara Tyson melawan Jones Jr. sendiri memang sudah mendapatkan izin digelar oleh Komisi Atletik Negara Bagian California (CSAC). Namun dengan catatan bahwa pertarungan berpotensi dihentikan apabila salah satu dari Tyson atau Jones Jr. mengalami cedera yang parah.

Roy Jones Jr vs Mike Tyson

Dengan adanya aturan tersebut memang disayangkan oleh beberapa pecinta tinju. Pasalnya, aturan tersebut membuat banyak pihak meragukan bahwa pertarungan antara Tyson melawan Jones Jr. bakal berlangsung sengit.

Padahal para pecinta tinju sendiri sangat mengharapkan aksi-aksi brutal yang memang melekat pada diri Tyson semasa masih aktif. Namun harapan para pecinta tinju untuk bisa menyaksikan duel seru antara Tyson melawan Jones Jr. nampaknya bakal terwujud.

Baca Juga: Mike Tyson dan Jones Sama-Sama Pencinta Hewan, Pelihara Harimau hingga Ular

Pasalnya menurut penuturan Fenech selaku mantan pelatih, Tyson diyakini tidak benar-benar mematuhi aturan ketat yang ada dalam pertarungannya melawan Jones Jr. Sebab, Fenech sadar betul seperti apa sifat Tyson ketika berada di dalam ring tinju.

“Kita tahu para pejabat ini mengatakan ini dan itu, dan kita tahu Mike mengatakan hal lain. Secara naluriah Mike adalah pembunuh ketika dia mengenakan sarung tangan dan naik ring di depan orang banyak,” jelas Fenech, seperti disadur dari Boxingscene, Rabu (25/11/2020).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Selain itu, Fenech juga mempertanyakan keputusan Jones Jr. yang menerima tawaran bertarung melawan Tyson di usia tidak muda lagi. Sebab bagi Fenech, keputusan menerima tawaran bertarung melawan Tyson bisa menjadi penyesalan terbesar bagi Jones Jr.

Mike Tyson

“Roy memang merupakan lawan yang luar biasa untuk Mike Tyson, salah satu petarung terhebat dalam sejarah olahraga kita. Akan tetapi dia belum pernah diserang oleh Mike sebelumnya,” sambung pria berkebangsaan Australia tersebut.

Baca Juga: Presiden UFC Tertawai Aturan Tak Boleh Menang KO di Duel Tyson vs Jones Jr

“Itu merupakan sebuah hal yang sangat menakutkan. Bagaimana dia akan memukulnya dengan 50% kekuatan, dengan 40%, atau 60, 80, atau dengan 100%, hanya Tuhan yang dapat mengetahuinya,” tuntas Fenech.

Sementara itu, meski hanya bertajuk ekshibisi, pertarungan antara Tyson melawan Jones Jr. sejatinya bakal memperebutkan titel. Ya, titel bernama WBC Frontline Battle Belt bakal jadi sabuk yang bakal diperebutkan oleh Tyson dan Jones Jr.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini