Share

Jelang Piala Sudirman 2021, PBSI Perketat Persiapan Para Atlet

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis · Rabu 15 September 2021 07:07 WIB
https: img.okezone.com content 2021 09 14 40 2471409 jelang-piala-sudirman-2021-pbsi-perketat-persiapan-para-atlet-C7U2LXGiMH.jpg Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky (Foto: PBSI)
A A A

JAKARTA - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI, Rionny Mainaky berharap para pemain memaksimalkan persiapan akhir jelang bertanding di ajang Piala Sudirman 2021.

Dalam rangka persiapan, PBSI sendiri sudah memberikan program latihan khusus. Tidak hanya itu, PBSI juga menggelar pertandingan simulasi antar atlet penghuni pelatnas demi mematangkan persiapan.

 

Ajang Piala Sudirman 2021 sendiri akan digelar pada 26 September hingga 3 Oktober 2021 di Vantaa, Finlandia. Indonesia berada di Grup C bersama Denmark, Rusia dan Kanada.

"Untuk persiapan Piala Sudirman kita sudah mengadakan simulasi pertandingan dan juga sudah berkoordinasi dengan para pelatih untuk memberikan penilaian kepada para pemain," ujar Rionny pada konferensi pers virtual, Rabu (15/9/2021).

 Baca juga: Berpeluang Tampil di Piala Sudirman dan Thomas-Uber, Putri KW Siap Tampil Maksimal

"Saya harap para pemain bisa lebih fokus untuk memanfaatkan minggu-minggu terakhir untuk persiapan sebelum keberangkatan. Sejauh ini kondisi pemain dalam kondisi baik," lanjutnya.

"Sejauh ini para pemain tidak ada yang cedera dan bisa berlatih dengan normal. Untuk minggu ini pola latihan juga lebih ketat terutama untuk pemain yang akan bertarung di Piala Sudirman ," ujar Rionny lagi.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Pada kesempatan yang sama, pebulutangkis ganda putra Indonesia, Muhammad Rian Ardianto juga berbicara mengenai kesiapannya jelang turun di ajang Piala Sudirman. Partner Fajar Alfian itu mengklaim punya persiapan yang cukup dan lebih fokus untuk menjaga kondisi jelang keberangkatan.

"Persiapannya untuk saat ini sudah cukup baik. Mungkin yang paling penting sekarang adalah bagaimana menjaga kesehatan. Apalagi sekarang cuaca juga sedang kurang bersabat, hujan kadang-kadang panas," ujar Rian.

PBSI sendiri telah merilis nama-nama atlet yang akan turun di ajang Piala Sudirman 2021. Rian Ardianto yang berpasangan dengan Fajar Alfian jadi salah satu pasangan ganda putra yang di bawa ke ajang ini.

Selain Rian/Fajar, Tim Bulutangkis Indonesia dipastikan akan tampil dengan kekuatan penuh di ajang Piala Sudirman 2021 kali ini. Tim Merah Putih juga akan diperkuat dua ganda putra terbaik yakni Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini