Share

Sukses Sikat Ng Tze Yong, Jonatan Christie Puas Indonesia Balas Dendam Kekalahan di Piala Sudirman 2021 dari Malaysia

Hasyim Ashari, Jurnalis · Sabtu 16 Oktober 2021 07:58 WIB
https: img.okezone.com content 2021 10 16 40 2487174 sukses-sikat-ng-tze-yong-jonatan-christie-puas-indonesia-bisa-balas-dendam-kekalahan-di-piala-sudirman-2021-dari-malaysia-xzoeohgjgI.jpeg Jonatan Christie. (Foto: PBSI)
A A A

AARHUS - Tunggal putra Jonatan Christie puas karena Indonesia berhasil mengalahkan Malaysia di perempatfinal Piala Thomas 2020. Menurut Jonatan yang sukses menyikat wakil Malaysia Ng Tze Yong di partai ketiga lewat rubber game dengan skor 14-21, 21-19, 21-16 selama 75 menit itu, kemenangan 3-0 itu menjadi momen balas dendam kekalahan Indonesia di Piala Sudirman 2021 beberapa pekan yang lalu.

Bermain di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Jumat 15 Oktober 2021, atlet yang akrab disapa Jojo itu mengaku gugup kala menjalani pertandingan di gim pertama. Dikarenakan gugup itulah membuat Jojo tidak bermain lepas, sehingga NG Tze Yong berhasil mengunci kemenangan di gim pertama.

"Gim pertama saya merasa nervous, apalagi Indonesia sudah unggul 2-0. Kondisi itu justru membuat permainan saya tidak bisa lepas. Saya sangat berhati-hati. Sementara lawan sebagai pemain muda, malah bermain nothing to lose," ungkap Jojo seperti dalam rilis PBSI yang diterima MPI, Sabtu(16/10/2021).

Baca Juga: Hasil Lengkap Perempatfinal Piala Thomas 2020: Indonesia Permalukan Malaysia, Jepang Menang Dramatis

Jonatan Christie

Di gim kedua, peraih emas Asian Games 2018 menerapkan strategi dengan memanfaatkan kondisi NG Tze Yong yang terlihat kelelahan. Dengan sigap, Jojo mengubah pola permainan dengan menempatkan bola jauh dari jangkauan lawannya.

"Gim kedua, permainan saya sangat penting. Ini untuk meraih titel ke semifinal. Lawan, saya lihat juga dalam kondisi lelah. Makanya saya ajak dia untuk terus berlari. Saya tempatkan shuttlecock jauh dari jangkauan. Saya bisa mengontrol permainan," papar Jojo.

Menurut Jojo, memenangkan pertandingan melawan Malaysia itu sangat penting. Rivalitas antara Indonesia dan Malaysia tak hanya terjadi di bulutangkis tetapi juga di cabang olahraga yang lain.

"Makanya kemenangan saya dan Indonesia atas Malaysia di perempatfinal Piala Thomas ini terasa amat penting. Hari ini paling tidak kami bisa membalas kekalahan di Piala Sudirman lalu," tutur Jojo.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Lebih lanjut, tunggal putra peringkat delapan dunia itu mengaku sudah tidak sabar untuk menghadapi Denmark di babak semifinal. Meskipun, Jojo sebenarnya ingin melawan Denmark di partai puncak Piala Thomas 2020.

Tentu hal tersebut menjadi tantangan tersendiri bagi Jojo. Jika dipercaya oleh PBSI untuk menghadapi Denmark, Jojo mengaku akan mempersembahkan yang terbaik untuk Indonesia.

"Sebenarnya saya berharap bisa ketemu Denmark di final. Tetapi sudah harus bertemu di semifinal, tidak mengapa. Ini pasti sebuah pertandingan yang ketat dan menarik,” ungkap Jojo.

Jonatan Christie

“Sebagai pemain, jika dimainkan, saya tentu ingin tampil terbaik. Saya ingin mempersembahkan yang terbaik untuk Indonesia," sambung Jojo.

Terakhir, tak lupa Jojo mengucapkan terima kasih kepada para supporter yang telah mendukungnya. Karena berkat dukungan yang diberikan, Jojo dapat memenangkan pertandingan.

"Meski begitu, kamipun juga akan didukung suporter Indonesia yang hadir ke stadion. Terima kasih untuk suporter yang hari ini telah mendukung kami," ujar Jojo.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini