Share

Bos Pramac Ducati Bingung Marc Marquez Mau-maunya Gabung Tim Independen

Cikal Bintang, Jurnalis · Sabtu 20 Januari 2024 03:19 WIB
https: img.okezone.com content 2024 01 19 38 2957297 bos-pramac-ducati-bingung-marc-marquez-mau-maunya-gabung-tim-independen-o2hR1XBmhN.jpg Marc Marquez berani memilih tim independen Gresini Racing pada MotoGP 2024 (Foto: Twitter/@GresiniRacing)
A A A

MILAN - Bos Pramac Ducati, Paolo Campinotti, merasa bingung dengan keputusan Marc Marquez memilih bergabung dengan tim independen Gresini Racing. Ia menduga The Baby Alien mendapat jaminan keistimewaan dari tim asal Italia itu.

Seperti diketahui, Marquez dipastikan akan mengendarai motor dengan livery Gresini Racing pada MotoGP 2024. Pembalap berusia 30 tahun itu meninggalkan Repsol Honda setelah bersama selama kurang lebih 10 musim.

Marc Marquez menjalani tes pascamusim bersama motor Ducati Desmosedici GP23 (Foto: Twitter/@GresiniRacing)

Campinoti masih bingung dengan keputusan Marquez memilih tim independen ketimbang pabrikan. Ia berasumsi Gresini Ducati memiliki perjanjian ‘khusus’ dengan juara dunia MotoGP enam kali itu.

“Saya lebih senang melihat Marquez di tim pabrikan Ducati. Saya tidak berpikir dia akan mengambil langkah seperti itu (beralih ke Gresini) jika dia tidak mendapat semacam jaminan, meskipun saya tidak tahu persis apa jaminannya,” ujar Campinoti dilansir dari Speedweek, Sabtu (20/1/2024).

“Namun menyelesaikan satu tahun di tim satelit dengan sepeda motor dari tahun lalu hanya untuk melakukan hal itu membuat saya sedikit bingung,” tambah pria asal Italia itu.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Bisa jadi, dugaan Campinoti adalah Gresini menjadi jembatan bagi Marquez untuk bergabung dengan tim utama Ducati. Saat ini, tim utama Ducati Lenovo masih diisi oleh dua pembalap, yakni Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini.

Keduanya kemungkinan besar tidak akan tergeser dari posisinya pada musim depan jika berhasil tampil impresif di MotoGP 2024. Terlebih lagi, Bagnaia masih berstatus sebagai juara bertahan yang membawa Ducati berjaya dalam dua musim terakhir.

Marc Marquez

Sementara itu, Marquez akan mendapatkan tandem lama rasa baru di Gresini, Alex Marquez yang merupakan adik kandungnya. Keduanya diikat dengan kontrak hingga akhir MotoGP 2024.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini